Bumikan Pancasila, JPM Pendekar Kota Madiun Gandeng UMKM

realita.co
Kegiatan dengan tema 'UMKM Digital Berlandaskan Pancasila' digelar di Lapak Joglo Palereman, Kelurahan Kelun, Kota Madiun, Kamis (13/10/2022).

MADIUN (Realita) - Jejaring Panca Mandala (JPM) Pendekar Kota Madiun bekerjasma dengan Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kota Madiun mengelar pembinaan kepada pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM). Kegiatan dengan tema 'UMKM Digital Berlandaskan Pancasila' ini digelar di Lapak Joglo Palereman, Kelurahan Kelun, Kota Madiun, Kamis (13/10/2022).

Ketua JPM Pendekar Kota Madiun, Hariyadi mengatakan, selaku kepanjangan tangan dari Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) di daerah, pihaknya diberikan perintah untuk membumikan Pancasila. Sehingga kegiatan seperti itu penting dilakukan agar wirausaha yang dijalankan berpegang teguh pada nilai-nilai Pancasila.

Baca juga: Gratis! Literasi Digital Hadirkan D'masiv dan Naff Tak Pakai APBD Ponorogo

"UMKM ini kita undang agar dalam berdagang mereka bisa menerapkan nilai-nilai Pancasila. Salah satunya adalah bertakwa dan punya kejujuran," katanya.

Kegiatan itu, merupakan program awal dari JPM  usai mengikuti pendidikan dan pelatihan di Surabaya beberapa waktu lalu. Pun diakuinya, acara ini selaras dengan program BPIP dalam membumikan Pancasila di tanah air. Program lainnya JPM Pendekar ikut memberdayakan UMKM di 27 kelurahan di wilayah setempat.

Baca juga: Perempuan Indonesia Wajib Melek Digital

Tidak hanya mendampingi, melainkan ikut mengevaluasi, mengembangkan dan mempromosikan agar UMKM bisa mandiri. Dalam kegiatan itu pula, JPM juga melibatkan tim IT Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Madiun untuk memberikan edukasi dari sisi pemasaran produk atau dagangan berbasis digital.

"Keterlibatan tim IT Diskominfo ini adalah untuk mengedukasi pelaku UMKM agar mereka ini dapat berkembang pesat, sehingga harapannya bisa sejahtera dengan nilai-nilai Pancasila," ujarnya.

Baca juga: Wali Kota Eri Cahyadi Raih Penghargaan Pemimpin Berdampak dalam Awarding IDEAS 2023

Kegiatan seperti itu penting dilakukan agar wirausaha yang dijalankan berpegang teguh pada nilai-nilai Pancasila.

Ia menegaskan, kegiatan serupa akan berlanjut di lokasi lain. Tujuannya memberdayakan UMKM yang ada di tiga kecamatan. Artinya, pembumian Pancasila tahun ini akan dilaksanakan di enam titik, masing-masing kecamatan dua lokasi.paw

Editor : Redaksi

Politik & Pemerintahan
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru