BATU (Realita)- Wali Kota Batu Hj. Dewanti Rumpoko bersama Wakil Wali Kota, Punjul Santoso beserta rombongan mengadakan ziarah dan tabur bunga di makam para Tokoh dan leluhur Kota Batu. Salah satunya ke makam H.Imam Kabul yang berlokasi di TPU Samaan Kota Malang.
Prosesi ziarah diawali dengan pembacaan doa bersama yang dilanjutkan dengan tabur bunga oleh Wali Kota Batu dan Wakil Wali kota yang diikuti rombongan yang hadir di lokasi, Jumat (14/10/2022).
Baca juga: Kesbangpol Kota Batu dan KPU Gencarkan Sosialisasi Pilkada Kepada Ormas dan Pesantren
Saat ditemui awak media, Wali Kota Batu, Hj. Dewanti Rumpoko yang didampingi Wawali Punjul Santoso menyampaikan, kegiatan ziarah dan tabur bunga tidak lain dalam rangka memperingati hari jadi Kota Batu Ke-21 tahun 2022.
"Berziarah dan tabur bunga ke makam para tokoh dan leluhur kota Batu suatu bentuk penghormatan kami kepada para tokoh yang telah berjasa terhadap Kota Batu salah satunya ziarah ke Makam H. Imam Kabul mantan Wali Kota pertama Kota Batu. Setelah ini kami lanjutan berziara ke makam para leluhur Kota Batu seperti, Mbah Batu, Mbak Mayangsari dan Mbah Patok," ungkap Dewanti Rumpoko.
Baca juga: Pemkot Batu dan DPRD Sepakati Perubahan Anggaran P-APBD Tahun 2024
Lebih lanjut Dewanti Rumpoko mengatakan, semoga beliau-beliau ini bisa di terima amal ibadahnya dan diberikan tempat yang terbaik di sisi Alloh, dan kota Batu lebih maju dan sejahtera.
"Kita rencana memperingati hari jadi kota Batu tahun 2022 ini tidak ada eforia yang berlebihan seperti sebelumnya. Dan barusan saja kita telah melaksanakan rapat paripurna dan sekarang ziarah dan tanggal 17 Oktober akan ada upacara," ujar Dewanti Rumpoko.
Baca juga: Program Internet Gratis Pemkot Madiun Masuk Top 5 PKRI Kemenpan-RB
Wali Kota Batu menambahkan, semua SKPD akan urunan untuk memberikan tumpeng kesemua Panti Asuhan yang ada di Kota Batu. Berikutnya semua mesjid dan Desa mengadakan istigosah dan hataman Alquran itu saja yang bisa kita lakukan, karena situasi dan kondisi Malang Raya yang belum kondusif.
Turut hadir mendampingi Wali Kota Batu, Wakil Walikota Batu, Punjul Santoso, Sekertaris Daerah Zadim Efisiensi, para Kepala OPD serta lurah dan Kades.ton
Editor : Redaksi