Lebih Selektif Memilih Anggota, PJI Nganjuk Bentuk Kepengurusan Independen

realita.co
Persatuan Jurnalis Indonesia kumpul bareng sambil ngopi untuk menyusun kepengurusan, Sabtu (18/5/2024). Foto:Roy

NGANJUK - Sejumlah Wartawan di Kabupaten Nganjuk, dari berbagai media yang tergabung di PJI (Persatuan Jurnalis Indonesia) kumpul bareng sambil ngopi untuk menyusun kepengurusan, Sabtu (18/5/2024).

Kegiatan tersebut dihadiri wartawan dari Media Realita.co, WartaPos, Fakta Peristiwa, Sentralnews, Tridayanews, Teropong Reformasi, Pojok Kiri, Klikjatim, Surya Nasional, Transisi, Klik Indonesia, Infopol, masih ada 8 media yang belum disebutkan.

Baca juga: PT. Indocement Gelar Media Gathering

Pertemuan tersebut menghasilkan kesepakatan kepengurusan DPD PJI Kabupaten Nganjuk yakni, Teguh Arianto, SH,MH, Wanuji SH, Impyusnandar S.sos, SH, MH, M.AP, MM sebagai Dewan Penasehat, Iskandar Zulkarnaen (Roy) terpilih menjadi Ketua Nganjuk, Wakil Ketua Sudar, Siti Juwariyah Sekretaris, Wuri Handayani Bendahara.

Ketua DPD PJI Nganjuk, Iskandar Zulkarnaen atau yang kerap di panggil Roy menyampaikan terimakasih kepada rekan rekan jurnalis atas mandat, amanat yang diberikan pada dirinya, ia akan berusaha semampunya untuk mengembangkan PJI Nganjuk dan berusaha untuk memberikan kenyamanan pada anggotanya.

“Doakan saja yang terbaik untuk kita semuanya, sehingga PJI Nganjuk berkibar dan bisa menjadi tempat bernaung yang teduh untuk anggotanya,” tegasnya.

Pemuda dengan ciri khas rambut pendek itu menuturkan, akan segera bergerak dan bekerja, supaya wartawan yang ada di naungan PJI Nganjuk bisa lebih baik dalam segala hal.

“Semoga anggota PJI Nganjuk kompak dan berharap kedepan bisa kerja sama dengan perusahaan atau instansi instansi pemerintahan yang ada,” ungkapnya.

Baca juga: Dewan Pers Menyayangkan Ada Intel Jadi Wartawan

Dia juga menjelaskan, di dalam Undang Undang Pers Nomor 40/1999, pasal 7 ayat-1 bahwa, wartawan bebas memilih organisasi wartawan/jurnalis, karena keberadaan organisasi wartawan antara lain untuk mengembangkan kemerdekaan pers seutuhnya.

“Dimana wartawan agar profesional dalam menjalankan tugasnya, yaitu independen namun bertanggungjawab kepada publik, sesuai dengan ketentuan yang berlaku, dalam organisasi ini yang merujuk pada kode etik jurnalistik,” paparnya.

Sementara, Dewan Penasehat DPD PJI Nganjuk, Impyusnandar S.sos, SH, MH, atau yang kerap disapa Wimpi mendukung penuh atas terbentuknya kepengurusan PJI di Nganjuk, ia mendorong anggota PJI kompak dan untuk para pengurus agar lebih selektif apabila ada wartawan yang ingin bergabung.

Baca juga: Peryanto Resmi Nahkodai DPC Pemerhati Jurnalis Siber (PJS) Kabupaten Muara Enim

“Untuk menjadi anggota PJI, kita harus selektif jangan asal rekrut, terus bagi teman teman PJI yang belum UKW, supaya segera mengikuti UKW, nanti biar kita yang memikirkan bagaimana caranya agar bisa UKW,” kata wartawan senior tersebut.

Di forum, Nur Kumala anggota PJI yang baru bergabung menyatakan siap sepenuhnya mendukung guna kemajuan organisasi.

“Siap mendukung apa yang terbaik bagi PJI Nganjuk,” pungkasnya singkat. (Isk)

Editor : Redaksi

Politik & Pemerintahan
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru