JAKARTA- Seorang pria yang petantang petenteng membawa senjata tajam berhasil diamankan oleh polisi dan warga di Jalan Kayu Putih, Pulo Gadung, Jakarta Timur, Kamis (5/9/2024). Pria tersebut sebelumnya mendekati mobil yang lewat dan mengacungkan pisau ke pengemudi.
Baca juga: Segerombolan Remaja Bawa Sajam, Bikin Panik Warga Tanjung Priok
Polisi yang melintas segera turun tangan dan mencoba membujuk pria tersebut. Meski awalnya terlihat kondusif, pria itu tiba-tiba menampar polisi. Bhabinkamtibnas itu dengan sigap langsung menjatuhkan pelaku ke tanah, sementara anggota TNI dan warga yang berada di lokasi turut membantu menahan pria tersebut dan mengambil pisau yang terselip di pinggangnya.beb
Editor : Redaksi