Klub Motor Sport Ugal-ugalan Lintasi Jalur Mobil di Suramadu

Reporter : Redaksi
Viral klub motor sport melintas di jalur mobi Jembatan Suramadu Foto: Dok. Istimewa

SURABAYA (Realita). Viral video klub motor sport melintasi jalur roda 4 ugal-ugalan di Jembatan Suramadu. Aksi mereka mendapat sorotan.

Dalam video yang beredar, klub motor sport itu tak hanya melintas di jalur mobil, namun juga sempat melakukan atraksi standing atau freestyle.

Baca juga: Bus DAMRI Seruduk Truk Gandeng di Jembatan Suramadu, Sopir dan Kernet Tewas di Tempat

Kapolres Bangkalan AKBP Febri Isman Jaya mengatakan aksi tersebut melanggar lalu lintas. Apalagi, motor sport itu melaju di jalur mobil bukan di jalur motor.

"Itu melanggar, karena di Jembatan Suramadu itu sudah disediakan sendiri untuk jalur motor dan mobil," ujarnya, Kamis (26/12/2024).

Febri juga menyayangkan klub motor melakukan aksi freestyle di atas jembatan. Apalagi, aksi itu membahayakan diri sendiri maupun orang lain.

Baca juga: Digerojok Rp 10 Miliar, Jembatan Suramadu Dinilai Makin Meresahkan

"Apalagi ada aksi standing begitu membahayakan pengendara. Terlebih itu dilakukan di jalur cepat," tegasnya. 

Tak hanya itu, pihaknya juga akan melakukan tindakan tegas agar tak terulang lagi.

Baca juga: Kebut-kebutan Pakai Motor, Dua Pelajar SMP Jatuh hingga Kepala Cidera Parah

"Kami akan melakukan penyelidikan agar kejadian serupa tak terulang," tandas Febri.

 

Editor : Redaksi

Politik & Pemerintahan
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru