MANCHESTER (Realita) - Pep Guardiola, manajer Manchester City, dan Cristina Serra, dikabarkan telah berpisah setelah 30 tahun bersama.
Menurut laporan dari media Spanyol, El Periódico dan Dario AS, hubungan mereka yang dimulai dengan 20 tahun berpacaran dan dilanjutkan dengan 10 tahun pernikahan dilaporkan berakhir pada Desember 2024.
Baca juga: Dianggap Kegemukan oleh Guardiola, Kalvin Phillips Dipinjamkan ke Westham
Keputusan perpisahan ini datang di tengah penurunan performa Manchester City yang cukup mengejutkan, yang membuat banyak orang bertanya-tanya apakah hal ini berhubungan dengan masalah pribadi sang pelatih?
Meskipun keduanya selalu menjaga kehidupan pribadi mereka jauh dari sorotan publik, perpisahan ini langsung memunculkan berbagai spekulasi. Berita ini hanya diumumkan kepada lingkungan terdekat mereka, dan keduanya pun memilih untuk tidak memberikan penjelasan lebih lanjut kepada media.
Namun, rumor mengenai alasan perpisahan mereka pun mulai beredar. Dalam beberapa tahun terakhir, pasangan ini sempat diterpa rumor ketidaksetiaan, meskipun tidak ada yang benar-benar terkonfirmasi.
Sempat beredar isu Pep Guardiola menjalin hubungan dengan seorang wanita tak dikenal pada akhir 2021. Kabar ini bahkan mengatakan hubungan tersebut berlangsung selama lebih dari tiga tahun dan ada dugaan wanita misterius itu juga memiliki hubungan dengan staf Manchester City.
Namun, klaim tersebut langsung dibantah oleh pihak klub yang mengatakan wanita itu tidak terkait dengan Manchester City.
Baca juga: Cetak Brace, Haaland malah Diomeli Guardiola
Dari kabar yang beredar, Cristina Serra disebut kembali ke Barcelona beberapa tahun lalu untuk fokus mengelola kerajaan bisnis fashion miliknya, sementara Pep Guardiola tetap tinggal di Inggris untuk melanjutkan karier kepelatihannya.
Meskipun mereka sering bertemu, hubungan jarak jauh ini tampaknya mulai memberikan tekanan dalam pernikahan mereka.
Menurut jurnalis Lorena Vázquez, perceraian ini bukanlah keputusan yang terburu-buru. Menurutnya, ini adalah keputusan yang telah dipikirkan dengan matang oleh keduanya dalam beberapa bulan terakhir.
Baca juga: Prestasi Timnas Jerman Jeblok Dalam 10 Tahun Terakhir, Salah Guardiola?
Pep Guardiola dan Cristina Serra menikah pada 2014, bertahun-tahun setelah pertama kali bertemu pada 1994. Dari pernikahan tersebut, mereka dikaruniai tiga orang anak.
Editor : Redaksi