Gadis Usia 20 Tahun Ditemukan Gantung Diri di Tangga Kos-kosan

realita.co
Ilustrasi gantung diri. Foto: Istimewa

CIAMIS (Realita)- Warga Ciamis, Jawa Barat digegerkan dengan penemuan jasad seorang gadis yang tergantung di plafon rumah kontrakan.

Gadis belia berinisial PA (20) merupakan warga Karangnunggal, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat.

Baca juga: Pelajar Ditemukan Gantung Diri di Kandang Ayam

Jasad korban ditemukan tergantung di plafon rumah di Kampung Lebak, Kelurahan Maleber, Kecamatan Ciamis pada Senin, 3 Februari 2025.

Kejadian itu pertama kali diketahui oleh rekan korban, Wulan, yang merasa curiga setelah melihat barang-barang PA tergeletak di luar kamar kos.

Saat hendak bersiap berangkat kerja usai salat subuh, Wulan menemukan ponsel korban masih bergetar karena alarm yang berbunyi.

"Saya keluar mau ambil handuk setelah salat subuh, terus lihat barang-barang dia ada di luar, HP-nya juga masih getar. Pas saya lihat ke dalam, ternyata dia sudah tidak bernyawa," ujar Wulan.

Baca juga: Anak 8 Tahun Jadi Saksi Kunci Tragedi Gantung Diri Ibu dan Adiknya

Penemuan jasad gadis yang diduga bunuh diri itu membuat geger warga sekitar.

Banyaknya warga yang berkerumun di sekitar TKP sempat menghambat arus lalu lintas.

Kasat Reskrim Polres Ciamis AKP Joko Prihatin membenarkan kenajadian tersebut.

Baca juga: Suami Selingkuh, Istri Ajak Anak Gantung Diri

"Kami menerima laporan dari warga terkait adanya orang yang ditemukan meninggal di kos-kosan. Saat ini, jenazah sudah dievakuasi dan penyelidikan lebih lanjut masih berlangsung," kata AKP Joko Prihatin.yu



Editor : Redaksi

Politik & Pemerintahan
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru