Anak Usia 7 Tahun Ditinggal di Atas Motor, Meninggal Ditabrak Truk dari Belakang

realita.co
Proses evakuasi korban oleh petugas medis. Foto:Ani

SAWAH (Realita)- Seorang bocah yang berusia lebih kurang sekitar 7 tahun meninggal dunia setelah ditabrak truk bermuatan kayu di Simpang Empat Lampu Merah, Desa Sawah, Kecamatan Kuantan Tengah, Selasa (18/03/2025) dini hari sekitar pukul 01.31 WIB.

“Saat kejadian, anak ini bersama ayah nya di atas sepeda motor, berhenti di pinggir jalan, sudah di luar bahu jalan parkir, ayah nya turun mencari karton bekas di pembuangan sampah, sementara anak nya tetap di atas sepeda motor,” tulisnya menirukan cerita kronologis kejadian yang ia dapat dari keterangan saksi mata.

Baca juga: Kendarai Motor sambil Bercanda, Siswi SMA Meninggal Ditabrak

Ketika itu, sambungnya, tanpa diduga sang ayah, anaknya yang masih bocah tersebut tertabrak dari arah belakang, dimana memang kondisi badan jalan tersebut cukup sempit, tidak selayaknya dilewati truck bermuatan dengan kapasitas tonase tinggi seperti demikian. Apalagi, itu merupakan kawasan ibukota Kabupaten Kuantan Singingi.

Baca juga: Gadis Pengendara Motor Tewas Ditabrak Truk Trailer di Jalan Sungai Batang-Mempawah

“Tanpa di duga datang dari arah belakang mobil balak dari arah Rengat menuju arah Pekanbaru, untuk dugaan sementara, ini termasuk kelalaian sopir, entah ngantuk sehingga mobil ini nyenggol sepeda motor yang sudah di luar bahu jalan,” lanjutnya memberikan keterangan dalam tulisan tersebut.

Dari keterangan yang diperoleh dari warga, diduga anak tersebut ditabrak oleh truk tronton bermuatan kayu balak dengan nomor polisi BM 8890 JO."Korban ditabrak oleh mobil truk tronton bermuatan kayu balak," pungkas warga setempat, jenazah korban telah dievakuasi ke RSUD Teluk Kuantan untuk proses lebih lanjut.ab

Baca juga: Pesepeda Meninggal Dunia setelah Tertabrak Truk Trailer

 

Editor : Redaksi

Politik & Pemerintahan
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru