Menang, Siti Marwiyah Adik Mahfud MD Dilantik Jadi Rektor Unitomo

realita.co

SURABAYA(Realita)-Siti Marwiyah, adik bungsu dari Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam) Mahfud MD, terpilih jadi rektor Universitas Dr Soetomo (Unitomo) Surabaya. Dia menang telak pada pemilihan rektor (pilrek) Unitomo dan akan dilantik 31 Mei 2021 mendatang.

Ketua Pelaksana, Bahrul Amiq, mengatakan, dalam pemilihan tersebut, Siti Marwiyah unggul 69,2 persen. Sementara rivalnya Meithiana Indrasari Yunus hanya memperoleh 30,8 persen.

Baca juga: Wadah Ekspresi Anak, Wali Kota Eri : Saya Yakin Pemimpin Surabaya Lahir dari Cak dan Ning Cilik

Dengan demikian, adik Mahfud MD tersebut akan meneruskan kepemimpinan kampus kerakyatan dan kebangsaan Unitomo periode 2021-2025. Dalam kepemimpinannya, dia akan didampingi Wakil Rektor I Amirul Mustofa, Wakil Rektor II Suyanto, Wakil Rektor III Sucipto dan Wakil Rektor IV Nur Sayidah.

Ketua Pelaksana Pemilihan Rektor Unitomo, Bahrul Amiq, mengatakan, setelah pemilihan rektor resmi berakhir, sesuai jadwal, Siti Marwiyah bakal dilantik pada 31 Mei 2021.

"Pilrek telah berakhir dan Bu Siti memenanginya dengan 69 persen. Maka hampir pasti beliau yang akan dilantik nanti 31 Mei 2021 sebagai pengganti saya," katanya.

Baca juga: Pasar Karah Bakal Dibangun Istimewa, Dikelola Dinas Koperasi, Ini Kata DPRD Surabaya

Rektor dua periode ini berharap, dengan berakhirnya perhelatan pilrek semua civitas akademika bisa kembali meneruskan tugas masing-masing melayani kelancaran proses belajar mengajar ribuan mahasiswa yang menggantungkan cita-cita di Unitomo.

"Saya harap kita semua bisa kembali lagi sebagai keluarga besar Unitomo. Lupakan kompetisi yang sudah terjadi. Semuanya adalah aset-aset SDM unggul Unitomo," tuturnya.

Baca juga: Bus Listrik Operasi Bungurasih ke Kenjeran Park, Begini Respon Komisi C DPRD Surabaya

Sementara itu, Siti Marwiyah yang mengusung tagline "Unitomo Maju" ini menjelaskan, pencalonannya tersebut bukan semata-mata untuk meraih kekuasaan belaka. Lebih dari itu, dia berkomitmen akan selalu melakukan evaluasi setiap kegiatan dan mendengar aspirasi civitas akademika.

"Kepemimpinan kami adalah untuk bersama civitas akademika, bukan kepemimpinan struktural belaka. Tapi bagaimana kedepan kami akan selalu bersama civitas akademika. Komitmen kami adalah membangun kebersamaan dengan kepemimpinan transformasional demi terciptanya kampus Universitas Dr Soetomo yang maju dan harmonis," katanya.arif

Editor : Arif Ardliyanto

Politik & Pemerintahan
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru