Wakil Walikota Batu Bersama Anggota DPRD Tinjau Seleksi Atlet E-Sport

realita.co
Wakil WaliKota bersama anggota DPRD Kota Batu hadir meninjau seleksi Atlet E-Sport Kota Batu.

BATU (Realita)- Jelang pelaksanaan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Timur ke-7 Tahun 2022 yang akan digelar pada 25 Juni - 3 Juli 2022, sebanyak 130 atlet E-Sport Kota Batu ikuti seleksi atlet di Lippo Plaza Batu.

Wali Kota Batu yang diwakili Wakil Wali Kota, H. Punjul Santoso, hadir untuk meninjau pelaksanaan seleksi, memberikan dukungan dan semangat kepada atlet yang berkompetisi, Minggu (5/6/2022).

Baca juga: Pj Wali Kota Batu Apresiasi Peluncuran Inovasi Publik Kelurahan Sisir

“Kami dari Pemerintah Daerah sangat mendukung adanya Cabor E-Sport. Saya harap ada sosialisasi juga kepada orang tua, bahwa game juga bisa membawa hal yang positif,” katanya.

Punjul Santoso menambahkan, harus ada kolaborasi antara pemerintah, stakeholder dan orang tua, karena ini adalah cabor baru. Melalui E-Sport, Punjul Santoso berharap kegiatan ini bisa mengangkat nama Kota Batu agar lebih dikenal.

Baca juga: Wali Kota dan Wakil Walikota Batu Diberi Cindera Kasih Berupa Lukisan

Pada kesempatan ini, Ketua Umum E- Sport Kota Batu Hardian Bayu mengatakan, ini adalah seleksi awal sebelum Atlet E- Sport Kota Batu yang dipilih akan menjalani kualifikasi Jatim online sebelum melaju ke Porprov Jatim. 

" Kita akan pilih 15 Atlet E-Sport yang akan mewakili Kota Batu dalam Porprov Jatim yang akan diadakan di Kabupaten Jember," ujar Bayu

Baca juga: Peduli Pelaku Sektor Transportasi, Pemkot Batu Serahkan Subsidi BLT

Bayu memaparkan Cabang Olahraga E- Sport, game yang di kompitisikan diantaranya Mobile Legends, PUBGM, Free Fire, LoL Wildrift, efootball, FIFA 22.ton

Editor : Redaksi

Politik & Pemerintahan
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru