Mahasiswa UGM Lompat dari Lantai 11 Hotel, lalu Tewas Seketika

realita.co
Ilustrasi lompat bunuh diri.

DEPOK-  Mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisipol) Universitas Gadjah Mada (UGM) berinisial TSR,18 yang tewas bunuh diri di Hotel Porta by Ambarrukmo, pada Sabtu (8/10/2022) akan dimakamkan hari ini di Kendal, Jawa Tengah.

Baca juga: Agus Loncat dari Jembatan dan Tabrakkan Diri ke Kereta

Kapolsek Bulaksumur, Depok, Sleman Kompol Sumanto mengatakan tadi malam orang tua korban sudah datang ke RS Bhayangkara, dan langsung membawa pulang jenazah korban ke Kendal, Jawa Tengah untuk dimakamkan.

"Semalam informasinya langsung dibawa ke Kendal untuk dimakamkan. Iya [hari ini]. [korban] kelahiran Cimanggis, Depok tapi untuk jenazah dibawa ke Jawa Tengah sana," ucapnya dihubungi Minggu (9/10/2022).

Menurut Sumanto, orang tuanya memang sudah ada firasat tidak baik dan sudah datang ke Jogjakarta Sabtu pagi mau mencari korban. Dicari di kontrakan tidak ada dan putus kontak sekitar jam 12.00 WIB. Sampai akhirnya dapat kabar korban sudah meninggal bunuh diri.

"Memang dari pagi orang tuanya memang sudah ada firasat, tapi belum ketemu korban. Memang ada masalah beberapa hari terakhir. Itu juga sudah ada keterangan [surat] psikolog. Memang akhir-akir ini sudah beda [perilaku korban]," jelasnya.

Lebih lanjut dia mengatakan surat penyerahan jenazah oleh pihak Polsek sudah dibuatkan tadi malam. Setelah rampung urusan surat menyurat jenazah langsung diserahkan.

"Langsung dibawa keluarga, informasinya saat sudah beres [surat] jenazah diserahkan. Dari Polsek juga kami buatkan surat," lanjutnya.

Sementara itu, Kepala Bagian Humas dan Protokol UGM Dina W Kariodimedjo menyampaikan UGM berbela sungkawa atas meninggalnya salah satu mahasiswanya UGM dari Fisipol.

"UGM berduka cita mendalam atas meninggalnya salah satu mahasiswa kami di Hotel Porta. Inisial TSR mahasiswa Fisipol," paparnya.

Mengenai motif dari bunuh diri korban dan lainnya, UGM menyerahkan ke pihak kepolisian. "Untuk selanjutnya terkait motif dan lain-lain sepenuhnya diserahkan kepada pihak kepolisian," jelasnya. 

Baca juga: Pria Berusaha Bundir dengan Melompat, Pantatnya Tertusuk Tiang Tembus Belakang Leher

Editor : Redaksi

Politik & Pemerintahan
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru