Rakor Paguyuban Camat, Kompak Dukung Program Bupati Ponorogo

realita.co
PCP saat berfoto bersama Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko dan Wabup Lisdyarita.Foto:Zainul

 PONOROGO (Realita)- Paguyuban Camat se Kabupaten Ponorogo menggelar Rapat Kordinasi (Rakor). Kegiatan ini digelar di Rumah Makan Sekayu River, Jumat (16/06/2023) sore. 

Rapat yang dihadiri langsung oleh Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko itu, mengagendakan Rakor terkait evaluasi pemerintahan dan progres pelaksanaan program tindak lanjut kebijakan Bupati Ponorogo. 

Baca juga: Takut Tertindas Lagi, Ratusan Pedagang Pasar Eks-Stasiun Ponorogo Kompak Dukung Rilis

Ketua Paguyuban Camat  Ponorogo (PCP) Suseno mengatakan, Rakor ini dalam rangka mewujudkan sinergitas serta jalin silaturahmi untuk mewujudkan program Pemerintah Kabupaten Ponorogo semakin hebat, Paguyuban Camat Ponorogo akan berusaha menjadi yang terbaik untuk masyarakat.

"Sebagai perangkat pendukung program pembangunan pemerintah daerah yang telah dicanangkan Kang Bupati Sugiri Sancoko," ujarnya. 

Suseno mengaku, pihaknya juga siap bersinergi agar program prioritas yang tercantum dalam  Nawa Dharma Nyata  terutama pembangunan di bidang infrastruktur dapat terwujud. 

Baca juga: World Clean Up Day, Bupati Giri dan Belasan Ribu Pelajar Ponorogo Gelar Aksi Pungut Sampan

" Tugas kita sebagai ASN untuk mensukseskan RPJMD yang ada, khususnya dibidang infrastruktur," ungkap Camat Ponorogo tersebut. 

Sementara itu, Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko mengaku, untuk mewujudkan Ponorogo Hebat dengan keterbatasan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) dibutuhkan inovasi. Pun keterlibatan  para camat, yang harus  bersinergi dengan kelurahan dan pemerintah desa guna mewujudkan dan mensukseskan program-program yang ada. 

"APBD kita terbatas, namun kita harus berusaha untuk terus berinovasi, mewujudkan program pembangunan. Jangan lupa, jalin komunikasi yang baik dengan semua pihak di wilayah kecamatan masing - masing, terutama Forkopimca, kades maupun lurah," akunya. 

Baca juga: Gelar PRMCD, Bupati Ponorogo Kampanyekan Jaga Data Pribadi dari Kejahatan Cyber

Kang Giri yakin, dengan kekompakan para camat ini, program - program prioritas bisa terwujud apalagi didukung dengan semangat gotong - royong untuk Ponorogo yang lebih baik.

"Percepatan pembangunan di Ponorogo jangan hanya seremonial semata, namun harus menjadi komitmen untuk dilaksanakan secara baik, transparan, akuntabel, terukur dan terarah, sesuai regulasi, serta sejalan dengan tugas dan fungsi masing - masing. Mari kita bergandeng tangan menuju Ponorogo Hebat Bermartabat," pungkasnya. znl

Editor : Redaksi

Politik & Pemerintahan
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru