Jaga Ekosistem Alam, TP-PKK dan Organisasi Wanita Ponorogo Galakkan Penghijauan

realita.co
Ketua TP PKK Ponorogo Susilowati Sugiri Sancoko dan Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko saat melakukan penghijauan di Desa Bajang. Foto: Zainul

PONOROGO (Realita)- Ancaman pemanasan global yang melanda Bumi dewasa ini, mengundang perhatian Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Ponorogo. Bersama sejumlah organisasi wanita di Bumi Reog, organisasi wanita yang dinahkodai Susilowati Sugiri Sancoko ini menggalakkan gerakan penghijauan di sejumlah wilayah Ponorogo.

Seperti yang terlihat dalam kegiatan penghijauan yang dilakukan TP-PKK dan Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Ponorogo yang dilakukan di Desa Bajang Kecamatan Balong, Rabu (07/02/2024).

Baca juga: Peringati Hari Santri Nasional, TP-PKK Ponorogo Bagi-Bagi Sarung Gratis

Ketua TP PKK Ponorogo Susilowati Sugiri Sancoko mengatakan, sedikitnya 1.500 bibit tanaman buah dia tanam dalam kegiatan penghijauan ini. Tak hanya ditanam, ribuan bibit tanaman buah ini juga dibagi-bagikan ke seluruh RT se kecamatan Balong, yang selanjutnya akan ditanam di lingkungannya masing-masing.

Baca juga: Percepat Zero Stunting, Pemkot Surabaya Gelar lomba Surabaya Emas Jilid II

" Tanaman buah yang kita tanam hari ini. Yang dibagikan ke RT ada 5 bibit per RT. Itu juga akan ditanam di lingkungannya masing-masing," ujarnya.

Susilowati mengungkapkan, dalam waktu dekat pihaknya juga akan melakukan kegiatan serupa di beberapa kecamatan dengan menanam bunga secara masal. Ia berharap dengan gerakan penghijauan ini ekosistem alam dan lungkungan khususnya di Ponorogo lebih terjaga.

Baca juga: Perkuat Jaringan UMKM, 10 TP PKK Bakorwil 1 Madiun Jalin Komunikasi

" Masyarakat juga semakin sadar dengan kelangsungan ekosistem alam. Karena dengan semakin banyaknya pohon alam kita semakin terjaga kualitas udara juga semakin bagus," pungkasnya. znl

Editor : Redaksi

Politik & Pemerintahan
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru