251 Siswa dari Tingkat SD hingga SMA di Sulawesi Tengah, Keracunan MBG

realita.co
Salah satu korban yang dirawat di rumah sakit. Foto: Ukfa

BANGGAI (Realita)- Sebanyak 251 siswa dari tingkat SD hingga SMA di Kabupaten Banggai Kepulauan, Sulawesi Tengah, dilarikan ke rumah sakit setelah mengalami gejala keracunan usai menyantap sajian dari program Makanan Bergizi Gratis (MBG), Kamis (18/9/2025).

Data terbaru dari RSUD Trikora Salakan hingga pukul 07.00 WITA menunjukkan 78 siswa masih menjalani perawatan intensif.

Baca juga: Orang Tua Murid PAUD di Madiun, Keluhkan MBG Berjamur

Pihak rumah sakit sebelumnya telah mengizinkan 173 siswa untuk pulang setelah mendapatkan penanganan medis.

Baca juga: Cegah Keracunan MBG, Dinkes Ponorogo: BGN Wajibkan SPPG Gunakan Air Kemasan Standar SNI

Namun, puluhan siswa lainnya masih harus diobservasi selama 1x24 jam karena mengalami gejala yang lebih berat, seperti sesak napas, bengkak di wajah, gatal-gatal, hingga mual dan muntah.

Para siswa yang menjadi korban berasal dari enam sekolah berbeda, yaitu:

Baca juga: Puluhan Siswa di Madiun Keracunan Usai Konsumsi Menu MBG, SPPG Cinta Anak Ditutup Sementara

SMA 1 Tinangkung, SMK 1 Tinangkung, SDN Tompudau, SDN Pembina, SDN Saiyong, MTS Alkhairat Salakan.yua

Editor : Redaksi

Politik & Pemerintahan
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru