Penyanyi Dangdut Cantika Davinca Terlibat Kecelakaan di Kawedanan, Dua Remaja SMP Tewas di Tempat

realita.co
Mobil Toyota Inova yang dikendarai Penyanyi Dangdut Cantika Davinca. Foto: istimewa

MAGETAN (Realita) - Malam nahas menimpa pedangdut populer Imelda Naisya Ayudya Cantika atau yang lebih dikenal dengan nama panggung Cantika Davinca, Jumat (3/10/2025).

Mobil Toyota Innova berpelat nomor AE 9 CAN yang ditumpangi Cantika, terlibat tabrakan hebat dengan sebuah sepeda motor hingga merenggut nyawa dua pelajar SMP.

Baca juga: Pengadaan Motor Dinas Kades di Magetan Tuai Polemik, Aktivis Soroti Efisiensi dan Prioritas Anggaran

Cantika Davinca. Foto: iG Cantika

Insiden itu berlangsung di Jalan Raya Kawedanan–Lembeyan, tepatnya Desa Tulung, Kecamatan Kawedanan, Kabupaten Magetan. Kendaraan yang dikemudikan Febrian Fitrianto Hadi (28), warga Madiun, melaju dari arah utara dan berusaha mendahului kendaraan lain.

Namun dari arah berlawanan, muncul motor Suzuki Smash AE 4318 NT yang ditunggangi dua remaja, Bintang dan Fery, asal Desa Giripurno, Kawedanan. Tabrakan frontal pun tak terhindarkan.

Baca juga: Aktivis Apresiasi Kejari Magetan Periksa Seluruh Anggota DPRD, Terkait Dugaan Penyimpangan Dana Pokir

Salah satu warga, Setyo Budi Harianto, menuturkan bahwa sepeda motor tersebut melaju tanpa penerangan.
“Motornya tidak menyalakan lampu, gelap. Saat mobil hendak menyalip, langsung tabrakan. Motornya hancur, kedua anak itu meninggal di lokasi,” ujarnya.

Menurutnya, benturan keras juga membuat mobil oleng hingga menabrak bengkel milik warga. “Bengkel rusak, mobil bagian depannya juga ringsek,” tambahnya.

Petugas Satlantas Polres Magetan yang tiba di lokasi segera melakukan evakuasi. Jenazah kedua pelajar dibawa ke RSUD dr. Sayidiman Magetan untuk keperluan visum, sementara pengemudi mobil serta saksi dimintai keterangan.

Baca juga: Perangkat Desa Pilih Mundur Jadi Saksi, Sidang Sengketa Tanah di PN Magetan Kembali Ditunda

Menurut keterangan Aipda Heri Irwanto dari Pos Laka Gorang-Gareng, total ada empat korban dalam peristiwa itu.

“Dua meninggal dunia, dua lainnya luka ringan. Pengemudi mobil dan penumpangnya selamat, namun tetap harus menjalani perawatan. Untuk penyebab pastinya masih kami selidiki,” jelasnya.yat

Editor : Redaksi

Politik & Pemerintahan
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru