JAKARTA - Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri mengaku heran dengan banyaknya pertanyaan terkait posisinya saat ini sebagai Ketua Dewan Pengarah Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN).
Padahal, kata dia, jabatan itu diberikan langsung oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Baca juga: Ketua Tim 9 Sampaikan Jam 15.30 WIB Pengambilan Formulir Resmi Ditutup
Dengan demikian, posisi itu dinilai bukan berasal dari dirinya sendiri yang meminta, melainkan Jokowi.
"Banyak orang nanya, kenapa Pak Jokowi, yang dijadikan saya lagi gitu. Lah saya bilang, yang nyuruh saya presiden lho, memangnya maunya saya sendiri? Coba toh, aneh ya?" kata Megawati dalam pidato pembukaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-49 PDI-P, Senin (10/1/2022).
Megawati mengaku berterima kasih kepada Presiden Jokowi yang telah membentuk BRIN.
Baca juga: Megawati Diprediksi Bakal Tarik 7 Menteri PDIP?
Lebih lanjut, Presiden ke-5 RI itu menduga, pertanyaan itu muncul karena dirinya dianggap kurang pintar.
"Jadi, orang kayanya apa sih, saya dianggap barangkali ya kurang pintar," tutur Megawati.
Ia pun kemudian menukil pernyataan Kepala BRIN Laksana Tri Handoko yang menyebut dirinya sebagai salah satu yang pihak yang kerap membicarakan soal riset dan inovasi di Indonesia.
Baca juga: Netizen: Jokowi Sukses Balas Hinaan Megawati
Bersama dengan Megawati, ada juga Presiden ke-3 RI BJ Habibie.
Hanya saja, Megawati mengaku bahwa dirinya kurang cakap dalam berbicara, sehingga orang menganggapnya kurang pintar.pas
Editor : Redaksi