JAKARTA (Realita)- Salah satu remaja yang viral berkat Citayam Fashion Week, Bonge, menolak tawaran uang sebesar Rp 50 juta dari presenter Raffi Ahmad.
Hal itu diketahui ketika Bonge menjadi bintang tamu di acara Ketawa Itu Berkah yang dipandu oleh Raffi Ahmad dan Ruben Onsu.
Baca juga: Wapres Pamerkan Fesyen Muslim Produk UMKM di Bali
Pada saat itu, Bonge mengenakan topi. Raffi kemudian memintanya untuk mencopot topi. Sehingga, terlihat rambut klimis dan panjang yang menjadi ciri khas Bonge.
Kemudian, Ruben menanyakan kepada Bonge apakah dirinya bersedia untuk memotong rambut panjangnya tersebut.
“Bonge kalau lo disuruh potong rambut mau enggak?” tanya Ruben.
“Enggak,” jawab Bonge.
Mendengar hal itu, Raffi kemudian menawarkan sejumlah uang apabila Bonge bersedia untuk memotong rambutnya.
Awalnya, pria 35 tahun tersebut menawarkan uang Rp 10 juta, hingga akhirnya mencapai Rp 50 juta.
“Potong, gue kasih hari ini RP 10 juta, lu berani enggak? Gue kasih Rp 20 juta, Rp 30 juta, Rp 40 juta, Rp 50 juta? Enggak mau? Kenapa sih enggak mau potong rambut," kata Raffi.
Baca juga: Yusuf Mansur Mau Bikin Pesantren Fashion Week
Meski mendapat tawaran uang Rp 50 juta, Bonge tetap bersikeras tidak ingin memangkas rambutnya. Sebab, menurut Bonge, rambutnya adalah sumber rezeki.
“Enggak mau, ini rambut bagaikan duit," tutur Bonge.
Ruben kemudian menanyakan kepada Bonge apakah pernah ada orang yang memintanya untuk memotong rambutnya. Bahkan, Bonge mengatakan, ia sempat ditawari uang Rp 100 juta.
Baca juga: Wali Kota Eri Cahyadi dan Istri, Peragakan Busana Karya Desainer Muda NU
"Sudah (ada yang nawarin potong rambu) sampai Rp 100 juta, Bonge enggak mau," ucap Bonge.
Ruben Onsu Ledek Raffi Ahmad yang Tawarkan Rp 50 Juta ke Bonge
Setelah mendengar hal itu, Ruben lantas meledek Raffi yang hanya menawarkan memberikan uang sebesar Rp 50 juta kepada Bonge.
“Pantesan lu (Raffi Ahmad)Rp 50 juta ditolak, Rp 100 juta aja dia (Bonge) tolak," ujar Ruben.ran
Editor : Redaksi