Pajero Fun Club dan Batu Flower Garden Adakan Sunatan Massal

realita.co
Ir. Fendy Budi Cahyono Ketua Pajero Fun Club Malang dan Owner Batu Flower Garden saat memberikan Santunan seusai Sunatan massal.

BATU (Realita)- Memperingati HUT RI Ke-77 Pajero Fun Club Malang bersama Batu Flower Garden mengadakan bakti sosil berupa Sunatan Massal dan pemberian santunan yang diikuti sebanyak 17 peserta di Malang Raya dengan usia diatas 5 tahun. 

Prosesi sunatan Massal berlangsung cukup meriah, bertempat di Hall Batu Flower Garden-Coban Rais, Kota Batu. Minggu (21/8/2022) pagi.

Baca juga: Guna Terbentuk Herd Immunity, Polres Batu Adakan Gebyar Vaksinasi Serentak

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Ketua Pajero Fun Club Malang sekaligus Owner Batu Flower Garden Kota Batu, Ir. Fendy Budi Cahyono dan para orang tua peserta yang hadir.

Manager Marketing & Public Reletation Batu Flower Garden, Moch. Nurul Umam mengatakan, tujuan utama digelarnya Sunatan massal ini, selain ikut menyemarakan HUT RI Ke- 77 juga mengadakan kegiatan berbagi kepada sesama yang membutuhkan.

"Disini para peserta sunatan massal juga memperoleh santunan berupa, uang saku, baju, sarung dan bingkisan berupa sembako", ujarnya.

Baca juga: 160 Anak Ikut Khitan Massal Gratis Berhadiah

Lebih lanjut, Umam menjelaskan pihak panitia awalnya menjaring 25  orang tapi yang berhasil ikut hanya 17 orang saja berasal dari Batu, Kota Malang dan Pujon dikarenakan masih bulan suro. 

"Dari Pajero Fun Club Malang dan Batu Flower Garden, selain Sunatan massal, tiap tahun dua kali kita juga mengadakan santunan kepada anak yatim dan Panti Asuhan seperti yang pernah dilakukan di Bali dan di Bululawang sebelum adanya pandemi," ungkap Umam.

Umam menambahkan, adanya kegiatan ini masyarakat disekitar bisa merasakanya. Dan berharap dunia pariwisata di Kota Batu bisa kembali normal serta kunjungan wisatawan bisa meningkat seperti sebelum pandemi. 

Baca juga: Peduli Masyarakat Kurang Mampu, Yayasan Islam Ikhlas Pakjo Palembang Gelar Khitanan Massal

Yudi salah satu orang tua peserta sunatan massal asal Desa Oro Oro ombo Kota Batu, mengungkapkan, dirinya merasa senang anaknya bisa mengikuti Sunatan massal yang diadakan oleh Pajero Fun Club Malang dan Batu Flower Garden.

"Kami bersyukur sekali adanya Sunatan massal dan mendapatkan pelayanan yang baik dari tim dokter. Dan terima kasih kami juga telah diberikan santunan semoga ini bisa bermangfaat bagi kami," pungkasnya.ton

Editor : Redaksi

Politik & Pemerintahan
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru