JAKARTA- Tersangka pembunuh Brigadir Yosua, Kuwat Maruf membeberkan alasannya mengancam Brigadir Yosua saat di Magelang.
Diketahui, Kuwat Maruf mengancam Brigadir Yosua dengan menggunakan pisau saat berada di Magelang.
Baca juga: Divonis 15 Tahun Penjara, Kuat Dipastikan Banding
Hal itu diungkapkan oleh Ketua Komnas HAM Ahmad Taufan Damanik, ia mengungkap alasan Kuwat Maruf ancam Brigadir Yosua.
"Oh itu peristiwa di Magelang, dia marah katanya," kata Taufan di Kompleks Parlemen, Jakarta, Rabu 31 Agustus 2022.
Baca juga: Pas Hari Valentine, Kuat Maruf Bakal Divonis Hakim
Taufan juga mengatakan bahwa Kuwat Maruf melakukan tindakan tersebut lantaran mengetahui ada dugaan peristiwa pelecehan kepada istri Ferdy Sambo, Putri Candrawathi.
Kendati demikian, Taufan tak mau menjabarkan lebih jauh soal adanya peristiwa tersebut lantaran sudah masuk ke ranah motif pembunuhan Brigadir Yosua.
Baca juga: Pledoi Om Kuat Cuma Curhat Semata, Tak Menggambarkan Fakta
“Itu sebetulnya gelarnya di motif, telalu signifikan juga. Itu rangkaian peristiwa saja, mereka membuat rekontruksi itu untuk meyakinkan bahwa ada peristiwa di Magelang,” ujarnya.
Editor : Redaksi