HIDUP yang sehat adalah hidup yang bersih. Bersih tubuh, bersih pakaian, bersih makanan, dan bersih tempat tinggal. Kenapa harus bersih? Karena bersih mencerminkan ketidakhadiran kuman yang bisa mengancam kesehatan.
Baca juga: Sekolah Tatap Muka segera Dimulai, Bila Seluruh Guru Sudah Vaksin Lengkap
Rumah yang sehat tentu harus dibersihkan secara rutin. Salah satu bagiannya adalah lantai yang rutin dibersihkan dengan pembersih lantai. Tak cukup sekali saja. Membersihkan lantai rumah haruslah rutin. Pun demikian juga dengan bagian rumah yang lainnya. Dibersihkan harus secara rutin pula.
Untuk Anda yang masih membersihkan rumah sesekali saja, Anda harus membaca tulisan di bawah ini. Manfaat bersih-bersih rumah di bawah ini dijamin akan membuat Anda tersadar bahwa apa yang menjadi kebiasaan Anda terhadap rumah selama ini, adalah hal yang keliru. Apa sajakah itu?
1. Bersih-bersih Membuat Tubuh Lebih Sehat
Membersihkan rumah tak hanya membuat rumah jadi lebih bersih dan sehat. Tubuh Anda juga bisa jadi lebih sehat. Kenapa demikian, karena bersih-bersih membuat tubuh Anda jadi banyak bergerak. Dan tubuh yang bergerak itu sama dengan berolahraga.
Anda yang sudah gemar berolahraga apalagi Anda yang sering malas berolahraga, ayo rajin membersihkan rumah. Rumah yang sehat didapat, tubuh sehat dan kuat juga bisa didapat. Manfaatnya menjadi double!
2. Tubuh Lebih Sehat, Bebas dari Penyakit
Rumah yang kotor merupakan sarang kuman dan penyakit. Nah jika Anda rajin membersihkan rumah, keadaan yang kotor akan bisa dihindari.
Jadinya rumah Anda terbebas dari kotoran dan juga kuman. Jika kotoran dan kuman tidak ada, maka tubuh Anda tentu jadi lebih sehat, bebas dari penyakit.
3. Membuat Nyaman Para Tamu
Apa yang Anda rasakan saat rumah kotor dan berantakan, tiba-tiba didatangi tamu? Pastinya tidak nyaman dan malu bukan? Nah hal tersebut juga akan menimpa para tamu yang datang ke rumah Anda.
Jika rumah Anda kotor, para tamu tentu merasa jijik. Mereka pastinya kapok untuk datang ke rumah Anda. Sebaliknya jika rumahnya bersih, mereka pastinya betah berdiam diri di rumah Anda dan jadinya akan sering main ke rumah Anda.
4. Rumah Lebih Asri, Aktivitas Pun Lancar
Rumah yang bersih pastinya tidak akan berantakan. Pastinya juga beraktivitas di dalam rumah jadi lebih lancar dan menyenangkan. Sebaliknya jika jarang dibersihkan.
Aneka perabot berantakan, sampah dan kotoran juga berantakan. Beraktivitas ini itu pun jadinya serba susah. Rumah terasa sesak dan terasa penuh.
Baca juga: 5 HP Murah untuk Keperluan Belajar Online
5. Imun Tubuh Meningkat
Rajin membersihkan rumah membuat keadaan rumah selalu bersih. Hal ini otomatis kuman di dalam rumah menjadi sangat minum. Jika sudah begitu, penyakit juga akan jauh dari tubuh Anda. Hidup pun pastinya jadi jauh lebih menyenangkan.
Sebaliknya jika rumah jarang dibersihkan. Kotoran dan kuman bisa menimbulkan penyakit di dalam tubuh. Dan ini pastinya juga tidak sekali dua kali saja. Anda bisa sering sakit selama rumah masih kotor.
Dari sini bisa terlihat bahwa rumah yang bersih itu akan membuat imun tubuh menjadi kebal. Anda jadi jarang sakit, hidup pun jadi jauh lebih menyenangkan.
6. Terhindar dari Stres dan Depresi
Rumah yang bersih sangat enak untuk dipandang. Pun sebaliknya, rumah berantakan akan membuat hidup tidak nyaman. Dari sini, kesehatan mental bisa terganggu. Jadinya Anda bisa mudah stres dan depresi.
Lain halnya jika rumah selalu bersih. Anda akan bisa selalu semangat, mood lebih baik, imun tubuh lebih kebal, dan hidup pun terasa menyenangkan. Stres dan depresi pun jauh dari hidup Anda.
7. Rumah Dipenuhi Udara Segar
Baca juga: Belajar di Luar Kelas, Alternatif Pemkot Madiun untuk Belajar Anak saat Pandemi
Rumah yang kotor pasti sumpek. Apalagi jika perabotannya banyak. Sudah pasti semakin sumpek. Udara tidak bisa mengalir dengan bebas. Aneka penyakit pernapasan sudah pasti merongrong Anda.
Sebaliknya jika rumah selalu bersih dan perabot tersusun dengan rapi. Udara segar bisa dengan mudah Anda dapatkan. Berbagai penyakit pernapasan pun akan jauh dari tubuh Anda. Sebab bernapas dengan udara yang segar bisa Anda lakukan dengan sangat mudah.
8. Semangat Kerja, Rezeki Lancar
Ini adalah manfaat lain dari rumah bersih yang mungkin tidak banyak disadari. Rumah yang bersih dan sehat membuat kesehatan mental lebih terjaga. Akibatnya semangat untuk bekerja bisa terus terpelihara. Jika semangat terus terjaga, semangat bekerja juga demikian. Nah ini secara tidak langsung akan membuat rezeki juga mengalir lancar.
Itu dia beberapa manfaat dari rumah bersih yang rutin dibersihkan. Tak hanya membuat tubuh atau fisik menjadi lebih sehat. Lebih jauh dari itu, kesehatan mental juga lebih terjaga. Ayo rajin membersihkan rumah. Supaya badan sehat didapat, kesehatan mental yang terjaga juga jadi milik Anda.
Membersihkan rumah tentunya tak hanya bagian luarnya saja. Bersihkan seluruh bagiannya, termasuk bagian dalamnya. Supaya rumah bersih secara menyeluruh. Jangan lupa bersihkan juga bagian lantai. Dengan pembersih lantai tentunya.
Anda sedang mencari pembersih lantai? Ayo mampir ke Blibli. Ada banyak aneka pembersih lantai yang bisa menjadi pilihan Anda. Harganya murah, kualitasnya bagus. Belanja di Blibli aman, nyaman, dan juga menyenangkan.
Editor : Redaksi