BOJONGGEDE - Dua orang pria diduga begal diamankan warga Perumahan Villa Asia, Kecamatan Bojonggede, Kabupaten Bogor.
Informasi yang dihimpun, keduanya diduga merupakan pelaku pembegalan yang bermodalkan senjata tajam jenis samurai.
Baca juga: Biadab! Menyamar Jadi Penumpang, Tukang Ojek Dibegal di Cimanggis
Seorang Ibu dikabarkan menjadi korban begal yang dilakukan oleh kedua pelaku yang usainya masih remaja tersebut.
Kanitreskim Polsek Bojonggede, AKP Ade Ahmad Sudrajat membenarkan adanya dua orang pria yang diamankan oleh pihaknya.
Baca juga: 4 Orang Pemuda Begal Motor, Bikin Resah Warga Mojokerto
"Mereka betul pelaku tindak pidana dan sudah diamankan," ujarnya saat dikonfirmasi, Rabu (21/2/2024).
Akan tetapi, pihaknya belum bisa menyimpulkan apakah keduanya merupakan begal seperti narasi yang beredar di masyarakat.
Baca juga: Dua Jambret Diamuk Massa Usai Rampas Kalung Emas Milik Turis
Pasalnya, Satuan Reserse Kriminal Polsek Bojonggede masih melakukan pendalaman terhadap kasus ini.
"Lebih jelasnya nanti karena masih kita periksa," pungkasnya.bj
Editor : Redaksi