JAKARTA (Realita). Truk boks mengalami kecelakaan di Jalan Raya Cileungsi-Jonggol, Kabupaten Bogor. Belum ada laporan terkait korban jiwa dalam kejadian ini.
Kanit Gakkum Satlantas Polres Bogor Ipda Ferdhyan mengatakan kecelakaan itu terjadi sekira pukul 14.55 WIB. Awalnya, truk dengan nomor polisi B 1924 CCF itu melaju dari arah Jonggol menuju Cileungsi.
Baca juga: Pencipta Game Terkenal Tewas Dalam Kecelakaa
"Di TKP pengemudi hilang konsentrasi diduga mengantuk," kata Ferdhyan dalam keterangannya, Rabu (1/5/2024). Alhasil, mobil tersebut oleng ke kiri jalan dan menabrak rak penjual helm. Tak sampai di situ, truk juga menabrak bagian depan rumah makan padang.
Baca juga: Macet Horor di Cikuasa Atas Merak, Seorang Sopir Logistik Dievakuasi Ambulance
Dalam kejadian ini, rumah makan padang mengalami kerusakan pada bagian depan. Polisi belum menerima laporan adanya korban dalam kejadian ini.
"Sementara masih nihil (korban)," tutupnya.on
Baca juga: Truk Pengangkut Singkong Terbalik, Penumpang dan Muatan Berhamburan
Editor : Redaksi