Dikira Hilang di Maluku, Turis Asal Amerika Ditemukan  di Dalam Perut Hiu

realita.co
Colleen Monfore semasa hidup. Foto: Arda

MALUKU- Beberapa waktu lalu, Seorang turis dari Amerika Serikat bernama Colleen Monfore meninggal dunia saat melakukan penyelaman di perairan Maluku, Indonesia. Jenazahnya ditemukan di dalam perut seekor hiu.

Namun, Rick Sass, seorang teman keluarga, percaya bahwa wanita pensiunan asal Holland, Michigan, tersebut tidak tewas akibat dimakan hiu. Dia meyakini bahwa penyebab kematiannya adalah 'masalah medis' saat menyelam, mengingat Monfore adalah penyelam yang berpengalaman.

Baca juga: Bibir Emak-Emak Digigit Labi-Labi

Peristiwa ini terjadi ketika Monfore dan suaminya, Mike, sedang berlibur di Maluku untuk menikmati liburan yang sudah lama mereka impikan. Ia tengah mengikuti tur penyelaman yang berlangsung selama tujuh minggu ketika ia tiba-tiba menghilang pada tanggal 26 September 2024.

Baca juga: Turis Asal AS Diduga Dimakan Hiu di Lepas Pantai Maluku, Indonesia

Monfore, yang berusia 68 tahun, menghilang saat melakukan penyelaman kelompok di sekitar Pulau Reong, yang terletak di antara utara Timur Leste dan lepas pantai Kabupaten Maluku Barat Daya.

Dua minggu setelahnya, sekelompok nelayan di Timor Leste menangkap seekor hiu di lokasi yang berjarak lebih dari 112 km dari tempat Monfore menghilang. Ketika mereka memeriksa hiu tersebut, mereka menemukan potongan tubuh manusia di dalam perutnya.

Baca juga: Cari Siput Laut, Fernando Digigit Hiu Sepanjang 2 Meter

"Kami tidak percaya bahwa ini adalah serangan hiu. Mike mencurigai bahwa dia mengalami masalah medis saat berada di dalam air," ungkap Sass kepada The Post Monday, seperti yang dikutip dari NY Post pada Selasa (8/10/2024).ny

Editor : Redaksi

Politik & Pemerintahan
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru