Ribuan Massa di Surabaya Gelar Aksi Bela Palestina lagi, Kutuk Kebiadaban Israel

realita.co
Arek Suroboyo menggelar aksi bela Palestina lagi  hari ini, Minggu (19/4/2025) di Depan Gedung Grahadi, Surabaya.

SURABAYA (Realita)– Arek Suroboyo menggelar aksi bela Palestina lagi  hari ini, Minggu (19/4/2025) di Depan Gedung Grahadi, Surabaya.

Dalam acara yang ini diikuti oleh ribuan warga Surabaya makin bergelora saat Wakil Gubernur Jawa Timur, Emil Dardak.

Baca juga: Digempur Israel Habis-habisan, Negara Palestina Diakui 146 Negara di Dunia

"Kami mempersilahkan panjenengan semua menjadikan Gedung Grahadi ini sebagai rumah untuk memperjuangkan Palestina," kata Emil saat berorasi di atas panggung.

Wagub Jatim Emil Dardak saat memberikan orasinya.

Aksi Akbar Aliansi Rakyat Bela Palestina ini membuktikan kecintaan rakyat dan bangsa Indonesia, membela kepentingan dan kemerdekaan Palestina.

Karena diketahui, Israel masih melancarkan serangan ke Gaza dan melanggar perjanjian Gencatan Senjata.

Baca juga: Lagi, Ribuan Massa di Surabaya Gelar Aksi Mengutuk Kebiadaban Teroris Israel

Ribuan umat manusia mengibarkan bendera Merah Putih dan Palestina dan memakai atribut yang berbau Palestina untuk menunjukkan dukungan mereka.

"Kita akan terus berjuang dengan apa yang kita miliki sekarang hingga Palestina merdeka dan Israel yang laknat binasa. Allahu Akbar," teriak orator yang lain diikuti ribuan massa.

Massa aksi diikuti berbagai lapisan usia dan golongan. Dari yang tua hingga anak-anak. 

Baca juga: Aksi Bela Palestina, Ribuan Warga Padati Tugu Landmark Kota Cilegon

Yang tua hingga yang muda ikut aksi.

"Kami di sini rela panas-panasan untuk menunjukan pada dunia bahwa kami mendukung perjuangan Palestina atas penjajahan Israel yang laknat. 

Aksi akbar ini berlangsung tertib hingga massa membubarkan diri pada pukul 22.00 WIB.Cin

Editor : Redaksi

Politik & Pemerintahan
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru