Kadisnaker Lamongan: May Day Jadi Momentum Merajut Kerjasama

realita.co
Kepala Dinas Tenaga Kerja (Kadisnaker) Kabupaten Lamongan, M. Zamroni. Foto: Dok David

LAMONGAN (Realita) – Menjelang peringatan Hari Buruh Internasional atau May Day yang jatuh pada tanggal 1 Mei mendatang, diharapkan terciptanya kondusivitas yang baik antara pengusaha dan buruh.

Hal itu diungkapkan Kepala Dinas Tenaga Kerja (Kadisnaker) Kabupaten Lamongan, M. Zamroni, yang juga menekankan pentingnya kolaborasi dan kebersamaan dalam meningkatkan kesejahteraan pekerja serta produktivitas nasional.

Baca juga: Frits Saikat Apresiasi Walikota Bekasi Rotasi 250 Pejabat ! Awas Jangan Jadi 'Bos' Disposisi

“May Day adalah momen penting bagi seluruh buruh di dunia, termasuk di Lamongan. Kami berharap peringatan ini dapat menjadi momentum untuk merajut kerjasama yang baik antara pekerja, pengusaha, dan pemerintah,” ujar Zamroni kepada awak media. Selasa (29/04/2025).

Baca juga: Beda dengan Jokowi, Prabowo Dicintai Kaum Buruh

Ia menjelaskan bahwa kondusivitas suatu wilayah sangat berpengaruh terhadap iklim investasi. "Semakin kondusif situasi di Kabupaten Lamongan, baik bagi pekerja maupun pengusaha, maka akan semakin menarik bagi para pemilik modal untuk berinvestasi. Jika hubungan antara pengusaha, buruh, dan pemerintah terjalin dengan baik, maka akan ada peningkatan investasi yang berdampak positif pada perekonomian daerah,” tambahnya.

Lebih lanjut, Zamroni menuturkan peningkatan kondusivitas ini diharapkan dapat mengurangi angka pengangguran terbuka di Kabupaten Lamongan. “Dengan terciptanya iklim yang baik, kita bisa bersama-sama mengurangi tingkat pengangguran dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” tutupnya.

Baca juga: Ketua Keamanan Federasi Buruh Migas Cilacap Sayangkan Aksi Anarki Buruh di Semarang

Reporter : David Budiansyah

Editor : Redaksi

Politik & Pemerintahan
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru