Pencarian Galang Satrio Aji yang Tenggelam di Selokan, Dihentikan

realita.co
Pencarian yang dihentikan sementara.

SURABAYA (Realita)- Pencarian terhadap Galang Satrio Aji, balita berusia 2 tahun yang hanyut di gorong - gorong Jalan Manukan Kasman, Tandes, Surabaya, dihentikan untuk sementara waktu.

Kepala BPB Linmas Surabaya Irvan Widyanto mengatakan, pencarian balita tersebut akan dilanjutkan pada esok hari, yakni Kamis (25/11/2021) mulai pukul 07.00 Wib.

Baca juga: Main di Bendungan, Bocah Tewas Tenggelam

“Pada pukul 20.25 Wib, pencarian dihentikan dan akan dilanjutkan besok pagi. Namun, sebagian petugas kita ada yang stay di sana, kami tetap berupaya,” ujarnya.

Irvan menambahkan, untuk besok pagi pencarian balita anak penjual jamu itu difokuskan di bawah Jl Manukan Kulon yang merupakan box calvert aliran air. “Petugas tadi sudah melakukan pencarian sejauh 100 meter, dari titik tenggelam ke arah box culvert. Tapi korban belum ditemukan. Besok fokus pencarian di box curvert Jl Raya Manukan,” tambahnya.

Baca juga: Hari Ketujuh, Tim Gabungan Berhasil Menemukan Korban Tenggelam di Pantai Dlodo

Diberitakan sebelumnya, nasib nahas dialami balita berusia 2 tahun yang hilang setelah tercebut di gorong - gorong Jalan Manukan Kasman, Tandes, Surabaya, pada Rabu (24/11/2021) pukul 16.30 WIB.

Menurut warga sekitar, sebelumnya ada seseorang yang sempat melihat Galang Satrio Aji tersebut hanyut. Namun, karena arus yang sangat deras akibat hujan, warga ta sempat menolong.

Baca juga: Wali Kota Eri Resmikan Kolam Renang Jambore Playland, Gratiskan Selama Satu Bulan

“Tadi ada yang bilang sempat melihat anak mengangkat tangannya, tapi dikira sengaja renang," ujarnya saat ditemui di lokasi kejadian. Sd

Editor : Redaksi

Politik & Pemerintahan
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru