Damkar Depok dan Rutan Simulasi Penanganan Kebakaran di Lapas

realita.co
Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Depok bersama Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Depok menggelar simulasi penanganan kebakaran di dalam Lapas, Rabu (29/12/2021).

DEPOK (Realita)- Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Depok bersama Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Depok menggelar simulasi penanganan kebakaran di dalam Lapas, Rabu (29/12/2021).

Simulasi itu dilakukan agar seluruh petugas maupun Warga Binaan Pemasyarakatan memahami cara menggunakan Alat Pemadam Api Ringan (APAR).

Baca juga: Kuasa Hukum 80 Anggota Damkar Layangkan Somasi Citizen Lawsuit ke Pemkot Depok

Kepala Keamanan Rutan Rutan Kelas 1 Depok, Numan Fauzi mengatakan kesiap siagaan terus di tingkatkan demi menjaga keamanan dan kenyamanan di area Rutan.

Baca juga: Kuasa Hukum 80 Anggota Dinas Damkar Layangkan Somasi Terbuka ke Pemkot Depok

"Untuk APAR juga semakin ditingkatkan tentunya juga dibantu dengan Damkar. Sinergitas ini terus kami jalan untuk meningkatkan pelayanan," kata Numan kepada wartawan.

Sementara itu Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Depok, Gandara Budiana menerangkan, simulasi ini dilakukan guna meningkatkann kesiapan bencana non alam antar kedua belah pihak.

Baca juga: Terkait Gugurnya Anggota Damkar Depok ketika Bertugas, Deolipa Yumara Tegaskan Ini

"Kami juga mengedukasi pihak Rutan maupun seluruh staf yang ada agar mengenali kejadian yang memicu kebakaran, seperti pengecekan listrik hingga kesiapan APAR," ungkapnya. Hendri

Editor : Redaksi

Politik & Pemerintahan
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru