Launching Program Kesehatan Gratis Desa Romben Rana, Sejalan dengan Pemkab Sumenep

realita.co
Bupati Sumenep, Achmad Fauzi melaunching program kesehatan gratis Desa Romben Rana, Kecamatan Dungkek, Senin, (28/3/2022).

 

SUMENEP (Realita) - Bupati Sumenep, Achmad Fauzi melaunching program kesehatan gratis Desa Romben Rana, Kecamatan Dungkek, Senin, (28/3/2022). Di acara itu, Bupati Fauzi disambut kesenian tradisional, yakni musik Ul-Daul.

Baca juga: Pemkab Sumenep Diganjar Dua Penghargaan sebagai Penghasil Sapi dan Ikan Terbesar di Jatim

Suami Nia Kurnia itu juga tampak naik ke atas Ul-Daul. Dari atas Ul-Daul yang telah disediakan panitia, Bupati menyapa warga yang berjejer di pinggir jalan.

Saat menyampaikan sambutan, Ketua DPC PDI Perjuangan Sumenep itu, mengapresiasi panitia, Bupati juga mengapresiasi program yang dilaksanakan Pemdes Romben Rana dalam rangka memberikan pelayanan kesehatan dasar gratis pada masyarakat.

Baca juga: Sederet Bukti Konkret Pembangunan Infrastruktur Era Achmad Fauzi

“Menurut saya, program kesehatan gratis kepada masyarakat ini sejalan dengan komitmen Pemkab Sumenep untuk memberikan pelayanan terbaik di bidang kesehatan,” ujar Bupati Fauzi.

Menurut Bupati, program tersebut perlu didukung. Sebab, program tersebut sangat bermanfaat bagi masyarakat. “Semangat Pemerintah Desa Romben Rana ini perlu dicontoh oleh Desa-desa lainnya,” katanya.

Baca juga: Emak-emak di Kecamatan Rubaru Deklarasi Dukung Pasangan Fauzi-Kiai Imam di Pilkada Sumenep

Orang nomor satu di lingkungan Pemkab Sumenep itu menuturkan, bahwa program kesehatan gratis merupakan pelayanan kesehatan dasar guna memastikan masyarakat sehat.

“Ini pelayanan dasar saja, untuk memastikan masyarakatnya bisa sehat, tetapi untuk pelayanan lebih lanjut seperti penyakit yang akut pasti akan direkomendasikan ke Puskesmas, paling tidak hadirnya layanan ini untuk mengidentifikasi sedini mungkin,” tandasnya.

Editor : Redaksi

Politik & Pemerintahan
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru