WUERZBURG - Seorang pria Somalia mengamuk dan melakukan penyerangan dengan menggunakan pisau di kota Wuerzburg, Jerman Selatan. Akibatnya 3 orang dikabarkan tewas dan 5 lima orang lainnya luka-luka.
"Penyerang dikalahkan setelah polisi menggunakan senjata api," kata pihak berwenang seperti dilansir AFP, Sabtu (26/6/2021).
Baca Juga: Sering Diejek, Tukang Becak Tusuk Rekan Seprofesi hingga Tewas
Pihak kepolisian setempat belum membeirkan penjelasan terkait motif tersangka melakukan penyerangan. Namun Menteri Dalam Negeri Bavaria, Joachim Herrmann menyebut sebanyak 3 orang tewas dan 5 terluka parah akibat serangn tersebut.
"Ada tiga orang tewas, lima luka parah dan lainnya luka-luka," kata menteri dalam negeri Bavaria, Joachim Herrmann.
Baca Juga: Wanita di Medan Tewas, Diduga Dibunuh Anak Kos
"Belum pasti apakah yang paling parah akan selamat," tambahnya.
Dia menyebut tersangka merupakan pria asal Somalia berusia 24 tahun. Tersangka menurutnya juga telah tinggal di Wuerzburg sejak 2015.
Baca Juga: Tempat Ibadah dan Pos Polisi Diserang, 20 Orang Tewas
Herrmann mengatakan penyelidik kepolisian juga telah menemukan sejumlah dokumentasi yang menunjukkan pria itu pernah dirawat di rumah sakit jiwa. Namun dia menambahkan bahwa dia tidak dapat merinci lama masa tinggalnya.
"Penyelidikan polisi akan menentukan apakah ini tindakan teroris atau karena kondisi kejiwaan," katanya.ik
Editor : Redaksi