Gelar Live Musik di Pasar Bangkal, Upaya Pemkab Sumenep Dongkrak Perekonomian PKL

SUMENEP (Realita)- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep, Jawa Timur menggelar live musik moderen dan musik tradisional tong-tong di sentra pasar Bangkal, Sabtu malam, (20/4/2024). Acara tersebut digelar sebagai upaya mendongkrak perekonomian pedagang kaki lima (PKL) di kawasan tersebut.

"Acara ini kita gelar sebagai upaya mendongkrak pendapatan para PKL atau pelaku UMKM yang menempati kawasan pasar Bangkal," ujar Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo.

Baca Juga: Sederet Bukti Konkret Pembangunan Infrastruktur Era Achmad Fauzi

Menurut Bupati Fauzi, kegiatan ini dilakukan atas permintaan langsung dari PKL di Pasar Bangkal. “Mereka memang meminta sebagian kegiatan di kalender event Sumenep 2024 agar diletakkan di area PKL Pasar Bangkal. Malam ini, kami uji coba dan akan dilanjutkan dengan sajian event-event berikutnya,” ucapnya.

Ketua DPC PDI Perjuangan Sumenep ini menyatakan, respons dari masyarakat sangat positif. Hal itu terlihat dari banyaknya pengunjung yang memadati pasar dan menikmati beragam kuliner yang ada.

“Malam ini, banyak warga yang datang bukan hanya untuk menyaksikan hiburan, tapi sekaligus beragam makanan dan minuman. Di kawasan permainan anak pun terlihat ramai dengan pengunjung,” jelasnya.

Baca Juga: Emak-emak di Kecamatan Rubaru Deklarasi Dukung Pasangan Fauzi-Kiai Imam di Pilkada Sumenep

Bupati Fauzi menegaskan, ke depan, sejumlah kegiatan Kalender Event 2024, dicanangkan dilaksanakan di area pasar Bangkal. Hal itu dilakukan untuk mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat.

Cilegon dalam

“Kegiatan apapun yang berkaitan dengan musik, ini harus dilaksanakan di area Pasar Bangkal. Termasuk kegiatan pameran apapun, tidak boleh di Panglegur. Jadi, sentranya harus di sini,” tegasnya.

Baca Juga: Pengasuh Ponpes Mambaul Ulum Batu Ampar Serukan Menangkan Pasangan Fauzi-Kiai Imam

Sementara itu, salah seorang pedagang di pasar Bangkal, Rusdi mengapresiasi cara Bupati Fauzi menggelar live musik di pasar Bangkal. Mereka mengaku senang dengan pola yang dilakukan Bupati Fauzi dalam mengerakkan ekonomi PKL.

“Terimakasih pak bupati sudah memenuhi permintaan kami. Usulan ini juga dari pengunjung. Semoga dengan adanya kegiatan semacam ini, bisa meningkatkan perekonomian masyarakat, khususnya PKL di sini," katanya. (haz)

Editor : Redaksi

Berita Terbaru