Pj. Wali Kota Batu Resmi Tutup BISTF IPAC 2024 di Area Landing Paralayang

BATU (Realita)- Pj. Wali Kota Batu, secara resmi menutup kegiatan Batu International Sport Tourism Festival (BISTF) Paragliding Accuracy League 2024 dan International Paragliding Accuracy Championship (IPAC) 4th Series, di area landing paralayang, Kelurahan Songgokerto, Kecamatan Batu, Kota Batu, Minggu (7/7/2024.)

Pj. Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai dalam sambutannya berharap bahwa tahun depan event ini akan lebih meriah dengan semakin banyak atlit mancanegara yang hadir sebagai peserta. "Tahun depan kita targetkan akan lebih banyak atlit internasional yang hadir sebagai peserta," ungkapnya.

Baca Juga: Kesbangpol Kota Batu dan KPU Gencarkan Sosialisasi Pilkada Kepada Ormas dan Pesantren

Ia juga menyampaikan ungkapan terima kasih kepada Federasi Aerosport Indonesia dan seluruh elemen yang telah mensukseskan kegiatan tahunan ini.

Baca Juga: Pemkot Batu dan DPRD Sepakati Perubahan Anggaran P-APBD Tahun 2024

Yang membanggakan, Federasi Aerosport Indonesia, berkesempatan ini menyerahkan lisensi pilot paragliding kepada Pj Aries. Lisensi ini selain sebagai bukti kemampuan paragliding, juga akan menambah semangat untuk memajukan olahraga paragliding dan mempromosikan wisata paragliding.

Cilegon dalam

Baca Juga: Pj Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai bersama Kepala Daerah Seluruh Indonesia Rakor Perdana di IKN

Dari hasil rekapitulasi juara dalam kegiatan ini, berhasil keluar sebagai Pemenang Junior U26 Juara 1: M. Darus Salam (DKI Jakarta). Sedangkan untuk kategori Female Juara 1: Aisyah Indika Desta Rahmadany (Jawa Timur) Dan juara Kategori Overall Juara 1: M. Darus Salam (DKI Jakarta) - Total Nilai: 28. Berikutnya kategori juara Team, Juara 1: Puncak Squad (Aris Afriansyah, Alvin Pratama, M. Hasan Mustopa, Dede Supratman, Rio Indrakusumah) Total Nilai: 100. (Ton)

Editor : Redaksi

Berita Terbaru