Koneksikan PSC, Walikota Madiun Bakal Bangun Pedestrian Jalan dr. Soetomo

realita.co
Walikota Madiun, Maidi turun langsung mengarahkan rencana pembangunan pedestrian Jalan dr. Soetomo.

MADIUN (Realita) - Walikota Madiun, Maidi melakukan pengecekan proyek saluran dan pedestrian milik Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) di Jalan Panglima Sudirman sekitaran depan Pasar Besar Madiun (PBM) hingga Jalan dr. Soetomo, Kamis (18/8/2022).  

Pengecekan dilakukan karena ia ingin memastikan pembangunan proyek sesuai kontrak. Selain itu, pihaknya juga mengarahkan secara khusus kepada pegawai DPUPR untuk menambah fasilitas pelengkap. Diantaranya payung, kursi, dan lampu penerangan. Menurutnya, kawasan depan PBM merupakan ikon kota yang menjadi pusat perekonomian masyarakat.

Baca juga: Tiba-tiba Mbah Kuri Ponorogo Datangi Rumah Bacawali Madiun Maidi

"Saya kasih tempat duduk dan payung, ditambah lampu. Sehingga ketika ada masyarakat yang menunggu sodaranya belanja, dia merasa nyaman," katanya.

Selain itu, Walikota ditemani beberapa kepala OPD juga berjalan kaki untuk melihat kondisi Jalan dr. Soetomo. Nantinya, sepanjang jalan tersebut akan dibangun trotoar mirip seperti di Jalan Pahlawan atau Pahlawan Street Center (PSC). Sehingga akan terkoneksi dengan pedestrian lainnya yang kini telah dapat dinikmati.

"Jadi nanti semua akan terkoneksi. Sehingga masyarakat yang datang ke Kota Madiun cukup jalan kaki, karena nyaman," ujarnya.

Baca juga: Bapelitbangda Sosialisasikan RPJPD Kota Madiun 2025-2045

Maidi menegaskan, semua trotoar yang dibangun Dinas PUPR dikonsep sama layaknya pedestrian di kawasan Pahlawan Street Center (PSC). Bedanya, di PSC ada sejumlah bangunan replika enam negara. Namun demikian trotoar yang dibangun Pemkot saat ini sudah menyambung mulai PSC, Jalan Panglima Sudirman, Jalan dr. Soetomo, Jalan Jawa, Jalan Kompol Soenaryo kembali ke Jalan Pahlawan.

Maidi meminta DPUPR menambah fasilitas pelengkap di sepanjang Jalan Panglima Sudirman.

Baca juga: Peringati Hari Pahlawan, Pj Wali Kota Madiun Ajak Masyarakat Teruskan Perjuangan

"Kalau rute awal lewat Jalan Pahlawan itu kan bisa nyambung sampai ke stasiun lewat Jalan dr. Soetomo. Sehingga masyarakat bisa melihat pemandangan yang baru," tandasnya. paw

Editor : Redaksi

Politik & Pemerintahan
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru