Real Madrid Gunduli Celtic 3-0

realita.co
Selebrasi Luka Modric usai mencetak gol dalam laga Liga Champions 2022/2023 antara Celtic vs Real Madrid, Rabu (7/9/2022).

CELTIC- Juara bertahan Real Madrid mengawali Liga Champions 2022/2023 dengan mulus. El Real sukses mengandaskan Celtic tiga gol tanpa balas di Celtic Park, Rabu (7/9/2022) dini hari WIB.

Tiga gol kemenangan Real Madrid di kandang Celtic seluruhnya tercipta di babak kedua, masing-masing lewat aksi Vinicius Junior, Luka Modric, dan Eden Hazard.

Baca juga: Adu Pinalti, Real Madrid Usir Manchester City dari Liga Champions

 

Berkat hasil ini, Real Madrid untuk sementara berhak memuncaki klasemen Grup F dengan poin 3, sedangkan Celtic terpuruk di dasar tabel.

Laga berlangsung cukup seru di awal babak pertama. Celtic dengan dukungan suporter mereka berupaya tampil spartan. Mereka pun sukses mengimbangi Real Madrid.

Baca juga: Main 10 Pemain, Real Madrid Kalahkan Alaves

Di sisi lain, Real Madrid mendapat pukulan telak ketika bomber andalan mereka, Karim Benzema mengalami cedera dan harus ditarik keluar. Skor 0-0 bertahan hingga turun minum.

Kembali dari kamar ganti, barulah dominasi Real Madrid keluar. Vinicius mengawali keunggulan Los Blancos lewat gol yang ia ciptakan pada menit ke-56.

Baca juga: El Clasico, Jude Bellingham Hancurkan Barcelona

Hanya empat menit berselang, Modric melepas tembakan dengan kaki bagian luarnya untuk menggandakan keunggulan Real Madrid di Skotlandia.

Menit ke-77, Hazard tak mau ketinggalan mencatatkan namanya di papan skor setelah sebelumnya ia memberi assist untuk gol Modric. Skor 3-0 pun bertahan hingga laga usai.bol

Editor : Redaksi

Politik & Pemerintahan
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru