Uruguay vs Korsel, Berbagi Angka 0

realita.co
Son memakai topeng saat menghadapi Uruguay

DOHA - Tidak ada pemenang di pertandingan antara Uruguay vs Korea Selatan. Kedua tim pulang dengan mengantongi satu angka usai bermain imbang 0-0.

Uruguay kontra Korea Selatan memainkan pertandingan Grup H Piala Dunia 2022. Kedua tim bertanding di Education City Stadium pada Kamis (24/11/2022) malam WIB.

La Celeste lebih mendominasi usai mengemas 56 persen penguasaan bola dengan total 10 percobaan. Hanya satu percobaan yang mengarah gawang tapi Uruguay dua kali mengenai tiang gawang Korsel dari sundulan Diego Godin dan tembakan Federico Valverde di masing-masing babak.

Baca juga: Antisipasi Musim Hujan, Pemkot Surabaya Kebut Pengerjaan Saluran

Korea Selatan tercatat melahirkan tujuh percobaan, tanpa satu pun yang mengarah ke target. Adapun peluang terbaik Ksatria Taegeuk didapat di babak pertama. Saat itu Hwang Ui-jo yang berdiri bebas gagal menuntaskan peluang usai sepakannya melambung.

Di pertandingan berikutnya Uruguay akan menghadapi Portugal pada Selasa (29/11) dinihari WIB, yang didahului dengan laga Korsel vs Ghana pada Senin (28/11) malam WIB.ik

Baca juga: Mengejutkan! Aktor Korea Ini Dianggap Cowok Red Flag oleh Netizen Indonesia

Editor : Redaksi

Politik & Pemerintahan
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru