Dukungan untuk Erick Thohir Terus Menguat

realita.co
Erick Thohir disambut meriah saat mendaftar Ketum PSSI.

JAKARTA- Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI Yunus Nusi mengakui sebagian besar voter atau pemilik suara telah memberikan dukungan kepada Menteri BUMN Erick Thohir (Etho) untuk menjadi Ketua Umum PSSI selanjutnya.

“Pak Erick didukung oleh sebagian besar voters dan saya tahu persis terhadap beliau,” kata Yunus Nusi di Kemenpora, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (19/1/2023).

Baca juga: Pernyataan Boy Thohir dan Deklarasi Perang Kelas, Oligarki Melawan Rakyat Jelata

Yunus yang juga secara terang-terangan mendukung kiprah Etho itu lantas melempar pujian. Ia menilai, Etho layak mendapatkan kursi PSSI-1 jika berkaca pada pengalaman dan kemampuannya di kancah sepak bola baik Nasional hingga Internasional.

“Dia punya pengalaman kemampuan yang handal dan passion-nya sepak bola. Kita berharap sepak bola ini di tangan beliau akan semakin baik,” tegas dia.

Lebih jauh, Yunus optimis Etho bakal membawa perubahan besar terhadap sepak bola Tanah Air.

Baca juga: Politik Jahat Boy Thahir, Menjegal Anies dan Ganjar

“Pemikiran saya, dan apa yang saya liat dengan Pak Erick adalah dia akan mampu memberikan yang terbaik untuk bola Indonesia,” tutur dia.

Adapun Yunus yang ikut meramaikan bursa calon Wakil Ketua Umum PSSI mengaku telah mengantongi sejumlah dukungan terhadap pencalonan dirinya. Sepintas, Yunus mengklaim telah memiliki 27 voters.

“Ya kan kawan-kawan Asprov klub hampir 27 yang beri dukungan kepada saya secara real, dukungan tertulis disampaikan ke KP (Komite Pemilihan). Ya mereka meminta saya untuk menjadi Waketum PSSI,” kata dia di Kemenpora, Kamis (19/1/2023).

Baca juga: Resmikan Pos Bloc Surabaya, Wali Kota Eri: Ini jadi Tempat Kongkownya Anak Muda

Yunus menambahkan, para voter yang memilihnya berasal dari Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI. Sepintas ia tak menampik ada semacam faktor balas budi dari Asprov untuk mencalonkan dirinya.

“Kawan-kawan meminta saya maju untuk jadi Waketum, sebagian besar saya liat, paling banyak Asprov mungkin karena mereka tahu saya melayani mereka ketika jadi Sekjen, sehingga mereka meminta saya untuk maju jadi Waketum PSSI,” jelas dia.in

Editor : Redaksi

Politik & Pemerintahan
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru