Kamis Pekan Depan, Debi Ceper Diperiksa Polisi

realita.co
Debi Ceper. Foto: Majelis Lucu

JAKARTA- Komedian asal Jamb,  Debi Ceper, panik setelah Siswi SMP, Syarifah Fadiyah Alkaff, melaporkan dirinya ke pihak kepolisian karena komentar tak senonoh kepada anak tersebut.

Syarifah menjelaskan bahwa Debi Ceper memberikan komentar yang bernada asusila dan bertujuan untuk melecehkan dirinya.

"Debi Ceper berkomentar dan mengatakan 'pekerjaan apa yang gajinya sehari menghasilkan uang Rp1,3 miliar selain ngangkang?' yang tidak lain adalah dengan tujuan melecehkan saya menjuruskan ke asusila dan menganggap saya sebagai seorang pelacur," kata Syarifah dalam video yang beredar di Twitter @PartaiSocmed.

Selain itu, Syarifah juga menyebutkan bahwa Debi Ceper mempersoalkan hijab yang ia pakai sebagai seorang muslimah.

"Saya adalah anak perempuan pelajar SMP di Kota Jambi yang baik-baik," tambahnya.

Debi Ceper dalam video yang beredar di YouTube mengaku bahwa dirinya tidak ada niat pelecehan terkait komentarnya terhadap Syarifah Fadiyah.

"Demi Allah, tidak ada niatan saya untuk melakukan pelecehan kepada dia (Syarifah)," kata Debi Ceper.

Debi Ceper beralasan bahwa ia hanya ingin melanjutkan komentar seorang netizen, namun malah berbuahpetaka.

"Itu komentar orang yang saya retweet ulang, bukan benar-benar saya yang berkomentar langsung," tambahnya.

Meskipun begitu, Debi Ceper siap untuk memenuhi panggilan polisi untuk diperiksa. Ia juga berharap kasus yang berjalan saat ini bisa berakhir damai.

"Siap, hari Kamis saya akan datang untuk diperiksa," kata dia.ins

 

Editor : Redaksi

Politik & Pemerintahan
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru