OSUMENEP (Realita) - Politikus PDI Perjuangan, Nia Kurnia Fauzi bakal menjadi satu-satunya calon anggota legislatif (caleg) perempuan yang terpilih Pemilu Anggota DPRD Sumenep untuk daerah pemilihan (dapil) I.
Mbak Nia panggilan akrab Nia Kurnia Fauzi bakal melenggang ke DPRD Sumenep setelah meraih suara sah 19.627 dari dapil Sumenep I yang meliputi Kecamatan Batuan, Kota Sumenep, Kalianget dan Talango. Bahkan suara Mbak Nia berpotensi menjadi yang tertinggi baik di dapil I maupun di tingkat kabupaten.
Baca juga: Pengasuh Ponpes Mambaul Ulum Batu Ampar Serukan Menangkan Pasangan Fauzi-Kiai Imam
"Alhamdulillah, penghitungan suara sesuai dengan data D-hasil pleno PPK hingga tingkat kabupaten, saya memperoleh suara sebanyak 19.627. Ini sebuah kenaikan signifikan dari perolehan suara pada Pemilu 2019," ujarnya, Sabtu (9/3/2024).
Mbak Nia mengungkapkan, suara yang ia raih ini hasil gotong royong dan kerja-kerja kolektif pengurus, kader, simpatisan dan relawan yang terus bergerak di akar rumput.
"Alhamdulillah, hasil yang kita raih ini berkat kerja keras semua tim yang terus bergerak di bawah, bergotong royong dalam memenangkan PDI Perjuangan," katanya.
Baca juga: Achmad Fauzi Wongsojudo Berhasil Hapus Status Desa Tertinggal di Sumenep
Dia mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Sumenep, khususnya yang berada di dapil I, pengurus dan kader PDI Perjuangan, relawan, serta simpatisan yang telah berjuang bersama dan memilih PDI Perjuangan pada Pemilu 2024.
"Masyarakat masih mempercayai saya dan PDI Perjuangan. Semoga amanah ini bisa kami perjuangkan terus bagi Masyarakat Sumenep, khususnya dapil I," pungkasnya.
Baca juga: Di Bawah Kepemimpinan Bupati Fauzi, Pertumbuhan UMKM Sumenep Terus Meningkat
Untuk diketahui, berikut daftar caleg di dapil I yang diprediksi bakal menduduki kursi DPRD Sumenep periode 2024-2029:
1. Nia Kurnia Fauzi (PDI Perjuangan)
2. Sutan Hadi Tjahyadi (PDI Perjuangan)
3. Rasidi (PKB)
4. Musahwi (PAN)
5. Wiwid Harjo Yudanto (PKS)
6. Bambang Eko Iswanto (PPP)
7. Agus Hariyanto (Gerindra). Haz
Editor : Redaksi