Kecelakaan di KM 58 Tol Jakarta-Cikampek, GranMax Isi 9 Ditumpangi 12 Orang

realita.co
Evakuasi yang dilakukan pada GranMax, Senin (

JAKARTA - Kecelakaan yang melibatkan GranMax di KM 58 Tol Jakarta-Cikampek (Japek) menewaskan 12 orang. Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) menyampaikan pernyataan terkait penyebab kecelakaan maut ini.

Sebagaimana diketahui, kecelakaan maut ini terjadi pada Senin (8/4/2024) sekitar pukul 08.15 WIB di ruas Tol Jakarta-Cikampek, wilayah Kabupaten Karawang, Jawa Barat. Ada 12 korban jiwa dalam insiden ini.

Baca juga: Insiden di KM 58 Tol Japek, Dua Unit Minibus Tabrak Bus, 12 Tewas

KNKT pun telah menyelidiki penyebab terjadinya kecelakaan. Salah satunya karena jumlah penumpang melebihi kapasitas GranMax. Kapasitas seharusnya 9 orang diisi 12 orang.

Baca juga: Kecelakaan KM 58 Tol Jakarta-Cikampek, 12 Orang yang Tewas Terbakar Penumpang Grandmax

"Pada kendaraan ini juga berpenumpang 12 orang. Di mana seharusnya berkapasitas 9 penumpang dan belum lagi ditambah dengan barang bawaannya. Hal ini tentunya juga menambah ketidakstabilan kendaraan," papar Ketua KNKT Soerjanto Tjahjono dalam keterangan tertulis, Kamis (11/4/2024).

Baca juga: Dua Mobil vs Bus di Km 58 Tol Jakarta-Cikampek, 12 Orang Tewas

Oleh karena itu, KNKT juga mengimbau pengendara beristirahat dengan baik dan cukup. "Jujurlah pada diri sendiri, jika telah lelah beristirahatlah sebelum melanjutkan perjalanan," ungkapnya.ik

Editor : Redaksi

Politik & Pemerintahan
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru