BATU (Realita)- Kapolres Batu, AKBP Oskar Syamsuddin, S. I. K.,.M.T pimpin Apel uji coba One Way dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman kepada pengguna jalan.
Kegiatan ini bertujuan untuk mengatur arus lalu lintas agar lebih lancar dan terorganisir, terutama di daerah Kota Wisata Batu, Kamis (11/4/2024).
Baca juga: Polres Batu Gelar Patroli Skala Besar Jelang Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI
Dalam sambutannya Kapolres Batu memberikan pesan kepada seluruh anggota, untuk menempati posisi yang telah ditentukan guna memberikan keamanan kepada pengguna jalan saat pelaksanaan sistem satu arah berlangsung.
“Dengan adanya uji coba one way ini, ketika terjadi kepadatan lalu lintas, personel di lapangan sudah siap untuk menerapkan sistem satu arah dengan cepat dan efisien. Hal ini diharapkan dapat membuat pengguna jalan merasa aman, nyaman, dan dapat mencapai tujuannya dengan lancar dan selamat,” harap AKBP Oskar.
Baca juga: Kapolres Batu Sampaikan Jumat Curhat Wadah Tampung Keluhan dan Saran Warga
Nantinya sistem ini akan dilaksanakan secara tentatif ketika terjadi kepadatan arus lalu lintas. Perwira pengendali di lapangan akan melaporkan kondisi tersebut kepada pimpinan, dan kemudian sistem satu arah akan diberlakukan. Prioritas penerapan sistem ini adalah untuk arus lalu lintas yang melintas di Jalan Ir. Soekarno hingga Simpang Tiga Pasar atau Jalan Patimura Kota Wisata Batu.
Selama pelaksanaan, anggota Patwal Satlantas Polres Batu akan memberikan pengawalan kepada masyarakat yang hendak menuju Kota Batu dari Jalan Ir Soekarno dan Jalan M. Hatta, mengarah ke Jalan Pattimura.
Baca juga: Korlantas Polri dan Satlantas Polres Batu Gelar Monev Sosialisasi Modul Blackspot & Trouble Spot
Kegiatan ini dihadiri oleh Wakapolres Kompol Jeni Al Jauza, S.H., M.H., PJU, Perwira dan seluruh anggota yang terlibat One Way. (Ton)
Editor : Redaksi