Peringatan HUT ke-76 RI di Sumenep Berjalan Khidmat

realita.co
Suasana peringatan HUT ke-76 RI di Sumenep.

SUMENEP (Realita) - Upacara hari ulang tahun (HUT) ke- 76 Kemerdekaan Republik Indonesia di Kabupaten Sumenep berlangsung khidmat meski dalam kondisi situasi Pandemi Covid-19.

Upacara berlangsung di halaman kantor Pemerintah Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, Selasa (17/8/2021). Yang bertindak sebagai Inspektur Upacara adalah Bupati Achmad Fauzi.

Baca juga: Dirjen Hubla Kemenhub bersama Bupati Sumenep Tinjau Kesiapan Mudik di Pelabuhan Kalianget

Dalam sambutannya, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi mengatakan, peringatan Hari Kemerdekaan RI kali ini masih diperingati di masa Pandemi Covid-19. Semangat persatuan dan gotong royong diharapkan tumbuh di tengah-tengah masyarakat dalam menghadapi situasi Pandemi ini.

"Kita jadikan momentum Kemerdekaan ini untuk memperkuat solidaritas dalam menghadapi situasi Pandemi," kata Bupati Fauzi.

Baca juga: Bupati Sumenep Lantik 7 Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama

Menurut orang nomor satu di lingkungan Pemkab Sumenep itu, tema HUT ke-76 Kemerdekaan Republik Indonesia tahun 2021 memiliki arti semangat dalam memerangi pandemi Covid-19 yakni ”Indonesia Tangguh, Indonesia Tumbuh".

"Terus semangat hidup meski diuji dengan berbagai hal. Seluruh elemen negeri ini terus semangat bagaimana memutus mata rantai penyebaran Covid-19 yang saat ini belum usai,” ujarnya.

Baca juga: Mudik Lebaran 2024, Pemkab Sumenep Gratiskan Tiket Kapal untuk Warga Kepulauan

Suami Nia Kurnia itu menjelaskan, upacara bendera HUT ke-76 RI di Kabupaten Sumenep berbeda dengan tahun sebelum pandemi Covid-19. Mulai dari jumlah undangan dan peserta yang hadir dibatasi.

“Kami terus berupaya mencegah penyebaran Covid-19 di Kabupaten Sumenep. Untuk memulihkan hal tersebut perlu adanya dukungan masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan (prokes)," ucap dia.haz

Editor : Redaksi

Politik & Pemerintahan
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru