WINA (Realita) - Jumlah korban tewas dalam penembakan di SMA BORG Dreierschutzengasse, Kota Graz, Provinsi Styria, Austria, Selasa (10/6/2025), bertambah menjadi sembilan orang. Pelaku penembakan bunuh diri setelah beraksi sehingga total yang tewas 10 orang.
"Sepuluh orang tewas telah terkonfirmasi, termasuk pelaku, serta beberapa lainnya luka parah," bunyi pernyataan Kepolisian Styria, di media sosial X, dikutip Rabu (11/6/2025).
Baca juga: Pakai Baju Tentara, Sekelompok Pria Tembaki Bar, 7 Orang Tewas
Berdasarkan penyelidikan awal, polisi yakin pelaku beraksi seorang diri.
Menteri Dalam Negeri Austria Gerhard Karner mengatakan, dari sembilan korban tewas, enam adalah perempuan dan tiga laki-laki. Selain itu sedikitnya 12 orang luka. Laporan lain menyebutkan 28 orang luka dan dirawat di rumah sakit, empat di antaranya dalam kondisi kritis.
"Beberapa di antaranya (luka) serius. Orang ke-10 yang tewas adalah pelaku sendiri," kata Karner, seperti dikutip dari Sputnik.
Baca juga: Penembak Capres Kolombia Masih Berusia 15 Tahun
Dia menambahkan, pelaku berusia 22 tahun, bukan siswa yang masih bersekolah di sana. Pelaku pernah bersekokah di SMA BROG, namun tidak tamat.
Seorang juru bicara kepolisian Styria mengatakan, pelaku mendapatkan senjata secara sah. Dia menggunakan dua senjata api, yakni pistol dan senapan laras panjang, saat beraksi.
"Menurut informasi terkini, dia memiliki senjata tersebut secara sah. Artinya, dia memiliki dokumen kepemilikan senjata tersebut," kata juru bicara tersebut.
Baca juga: Sengketa Lahan, Nenek Tua Tembak Tiga Pria Muda, 1 Tewas
Motif serangan belum diketahui, namun surat kabar Kronen Zeitung melaporkan bahwa pelaku merupakan korban perundungan.
Jasadnya ditemukan di toilet sekolah, tempat dia mengakhiri hidup.new
Editor : Redaksi