Wujudkan Kolaborasi Pemerintah dan Media, Pemkot Depok Hibahkan Lahan untuk Sekretariat IJTI

realita.co
Wali Kota Depok Supian Suri memberikan menyerahkan secara simbolis kunci sekretariat IJTI Kota Depok. (Foto: IJTI Depok)

DEPOK (Realita) - Komitmen Pemerintah Kota (Pemkot) Depok dalam mendukung kinerja jurnalis kembali dibuktikan.

Di bawah kepemimpinan Wali Kota Supian Suri, Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) Kota Depok kini resmi memiliki kantor sekretariat berstatus pinjam pakai dari Pemkot Depok.

Baca juga: Ramadan Penuh Berkah, IJTI Depok Berbagi Kebahagiaan kepada Anak Yatim

Penyerahan Surat Keputusan (SK) Wali Kota terkait hibah lahan tersebut dilakukan langsung oleh Supian Suri dalam acara Family Gathering IJTI Kota Depok bertajuk “Dari Berita Jadi Cerita” di Senara Resort, Jumat (10/10/2025) lalu.

Supian Suri menyampaikan apresiasi terhadap kontribusi jurnalis dalam membangun sinergi antara pemerintah dan masyarakat.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada teman-teman wartawan, khususnya IJTI, atas kebersamaan selama ini. Membangun Depok harus dilakukan bersama-sama, termasuk dengan dukungan rekan-rekan media,” ujar Supian Suri.

Supian Suri menegaskan, keberadaan sekretariat IJTI merupakan bentuk nyata dukungan Pemkot terhadap insan pers di Depok agar dapat bekerja lebih profesional dan kolaboratif.

“Salah satu sarana penting yang dibutuhkan teman-teman jurnalis adalah sekretariat. Kita tahu PWI sudah punya, dan kini IJTI juga memiliki tempat untuk beraktivitas. Semoga ini menjadi ruang kolaborasi yang produktif,” tambah Supian Suri.

Supian Suri juga menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah dan media dalam penyebaran informasi yang edukatif, berimbang, dan membangun.

Baca juga: IJTI Kota Depok Awards 2025, Ini Daftar Penerima Penghargaannya

“Kita saling berkomitmen sesuai peran masing-masing. Jurnalis dengan tugasnya menyampaikan informasi yang benar dan berimbang, sementara pemerintah menjalankan fungsi pelayanan kepada masyarakat. Dengan kolaborasi, pelayanan dan informasi publik akan semakin maksimal,” tegas Supian Suri.

Sementara itu, Ketua IJTI Kota Depok, Iyung Rizki, menyampaikan rasa terima kasih kepada Pemkot Depok atas perhatian dan dukungan yang diberikan kepada jurnalis televisi di wilayahnya.

“Pertama, kami mengucapkan terima kasih kepada Pak Wali Kota Supian Suri dan Diskominfo Depok. Akhirnya IJTI mendapatkan tempat sekretariat resmi di Kota Depok. Ini menjadi bukti nyata bahwa pemerintah hadir dan peduli terhadap insan pers,” ujar Iyung.

Iyung menjelaskan, sekretariat tersebut akan dikembangkan menjadi pusat kegiatan organisasi, ruang redaksi, dan studio podcast untuk memperluas jangkauan pemberitaan melalui platform digital.

Baca juga: Kembali Jadi Ketua IJTI Korda Depok, Rizki Tri Ruspanji Siap Gaspol!

“Sekretariat ini ke depan akan kita gunakan untuk memperluas pemberitaan melalui platform digital seperti podcast. Kami juga akan membuat ruang redaksi yang bisa dimanfaatkan teman-teman IJTI dalam memproduksi berita,” jelas Iyung.

Lebih lanjut, Iyung menegaskan bahwa hubungan baik antara Pemkot Depok dan IJTI menjadi contoh sinergi positif antara pemerintah dan media dalam menjalankan fungsi kontrol sosial secara konstruktif.

“Selama ini Pemkot Depok selalu merespons dengan baik berita-berita yang bersifat kontrol sosial. Pemerintah tidak melihat media sebagai pihak yang menjatuhkan, melainkan mitra yang memberikan solusi positif bagi masyarakat,” tutup Iyung. hry

Editor : Redaksi

Politik & Pemerintahan
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru