Hari Lahir Pancasila, Ketua DPRD Kota Madiun Minta Pemuda Maknai Arti Pancasila

MADIUN (Realita) - Pancasila adalah ideologi negara Indonesia yang telah melalui proses musyawarah dari berbagai golongan masyarakat. Maka perlu bagi bangsa Indonesia untuk memperingatinya. Hal itu ditegaskan Ketua DPRD Kota Madiun, Andi Raya Bagus Miko Saputra.

Menurutnya, hari lahir Pancasila yang akan diperingati pada 1 Juni 2021 tidak hanya karena bernilai sejarah, tetapi juga memiliki makna yang terkandung dalam setiap butir sila Pancasila. Sehingga, harus dihayati dan diimplementasikan oleh semua masyarakat.  Terutama pada situasi pandemi Covid-19 seperti sekarang. Tentu saja, jiwa, perilaku, maupun tindakan harus didorong untuk tetap menjaga solidaritas, persatuan, dan kesatuan oleh setiap warga Indonesia.

Baca Juga: PP Hadiri Pelantikan PAW DPRD Empat Lawang

"Nilai luhur yang terkandung didalam butir sila Pancasila wajib dimaknai. Karena Pancasila merupakan ideologi yang telah final," katanya, Selasa (1/6/2021).

Baca Juga: Pemuda Pancasila Kabupaten Empat Lawang Audiensi dengan Bupati

Politisi PDI Perjuangan ini menuturkan, saat ini masyarakat maupun para pemuda di Indonesia dilanda berbagai tuntutan zaman dan perkembangan teknologi. Termasuk informasi yang tanpa arah dan terkadang menyesatkan. Maka perlu untuk menerapkan nilai Pancasila dalam tindakan sehari-hari, supaya tidak terhasut oleh informasi-informasi yang tidak bertanggungjawab.

“Jangan sampai kita terbelah oleh informasi yang tidak jelas asalnya. Maka untuk para pemuda wajib menerapkan nilai-nilai Pancasila pada kehidupan sehari-hari,” tuturnya.

Baca Juga: Momentum Hari Bhayangkara ke-77, Kapolresta Blitar Ziarah Makam Bung Karno

Andi Raya juga menghimbau kepada pemuda agar saling menghargai satu dengan yang lainnya, menjaga kekompakan serta menjunjung tinggi rasa persatuan dan kesatuan demi kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). "Pancasila dalam tindakan bersatu untuk Indonesia tangguh. Ini merupakan tema yang harus kita buktikan. Mari kita menangkan masa depan kita. Kita wujudkan cita-cita luhur para pendiri bangsa,” terangnya. paw

Editor : Redaksi

Berita Terbaru

Roda Dua vs Roda Empat, 1 Tewas

TANAH LAUT – Kecelakaan lalu lintas terjadi di Sungai Jelai, Tambang Ulang, Kabupaten Tanah Laut,Senin (25/3) sekitar pukul 03:30 WITA. Laka melibatkan …