LAMONGAN (Realita) - Dihari yang sama acara pelepasan Calon Anggota Legislatif (Caleg) Daerah Pemilihan (Dapil) Lamongan - Gresik Partai Golongan Karya (Golkar) Propinsi Jawa Timur, Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu) Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Sandiaga Salahudin Uno, juga datang ke Kabupaten Lamongan, Sabtu (12/08).
Kedatangan pria yang menjabat sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) itu, untuk Rapat Koordinasi Pemenangan Pemilu 2024 yang diselenggarakan di kantor Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) yang terletak di Jalan Soewoko Lamongan.
Baca Juga: Batal Jadi Cawapres Ganjar, Kehadiran Sandiaga Uno Dipertanyakan Megawati
"Jadi setelah saya ditugaskan pada tanggal 17 Juni kemarin, saya sudah berkeliling hingga saat ini masuk bulan kedua. Jadi ibaratnya kami sudah pindah gigi (kecepatan), dari gigi 2 ke gigi 3," kata Sandiaga Uno didepan sejumlah awak media, usai Rapat Koordinasi dan melihat beberapa produk UMKM yang dipamerkan di lokasi tersebut, didampingi Bupati Lamongan, Yuhronur Effendi, dan Ketua DPC. PPP Lamongan, M. Zainal Arifin, serta Calon Anggota Legislatif PPP Lamongan.
"Karena melihat antusias masyarakat begitu tinggi di Jawa Timur, terutama sebagai Provinsi Prioritas Partai atau P3, dan dari hasil pemotretan data internal kami ada peningkatan yang cukup signifikan. Namun tentunya momentum antusiasme masyarakat ini harus kita kawal dan kita rawat terutama ke UMKM. Karena kita fokusnya di ekonomi kreatif PPP yang kita berdayakan seperti di Lamongan ini, " lanjut Sandiaga Uno.
Lebih lanjut, Sandiaga Uno menuturkan agar UMKM sebagai pendorong perekonomian masyarakat yang harus memberdayakan perempuan dan anak muda.
Baca Juga: Diprediksi Gagal Jadi Cawapres, Sandiaga Sudah Pasrah
"Saya titip untuk berdayakan perempuan dan anak-anak muda. Upayakan membangun ekonomi bersama Pak Bupati. Karena Lamongan ekonominya sangat ditopang oleh UMKM dan Tagline kita kerja mudah, harga murah, hidup berkah, " tuturnya.
Disinggung terkait dukungan PPP, apabila tidak jadi digandeng oleh Ganjar Pranowo sebagai Cawapres pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mendatang, Sandiaga Uno mengatakan hanya fokus pada kinerja dalam hal perkembangan ekonomi.
Baca Juga: Ini Tiga Pejabat Terkaya di Ponorogo, Hartanya Lebih dari Rp 10 M
"Jika digandeng itu gimana? Itu kan fivety-fivety. Saya ingin fokus jika digandeng. Jadi jika digandeng, fokus kita tetap ekonomi. Jadi kita gak boleh berpikir yang jelek-jelek, kita bekerja saja gak mau pikir yang jelek-jelek. Kita gak mau su'udzon, kita yakin nanti pimpinan melihat sendiri bagaimana masyarakat menyambut tawaran ekonomi dari PPP yang fokus pada peningkatan kesejahteraan masyarakat, " ujarnya.
Selain dihadiri para pelaku UMKM beserta produknya, rapat konsolidasi siang itu juga dihadiri oleh seluruh Bacaleg PPP Lamongan yang akan maju di Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024 mendatang. Def
Editor : Redaksi