Tabligh Akbar untuk Pemilu Damai 2024 Digelar di Halaman Mapolsek Pulau Laut Barat

KOTABARU (Realita) -  Di halaman Mapolsek PL Barat Polres Kotabaru, telah digelar Tabligh Akbar untuk  Pemilu Damai  2024 Digelar di Halaman Mapolsek Pulau Laut Barat, Senin (6/11/2023).

Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai pihak penting, termasuk Kapolres Kotabaru, Akbp Dr. Tri Suhartanto, S.H.,M.H.,M.Si., dan Wakapolres Kotabaru, Kompol Agus Rusdi Sukandar , S.H.,S.IK.,M.H. serta PJU Polres Kotabaru. Hadir pula Kapolsek PL Barat Iptu M. Amir Hasan, S.H., Danramil 1004-11 PL Barat KAPTEN INF. Damuri, Al Habib Musthofa bin Soleh Al Haddar, Habib Muhammad Adha bin Seggaf Al Idrus.

Baca Juga: Pleno Rekapitulasi Pemilu Tingkat Kota Madiun Diwarnai Protes

Unsur Forkopimcam PL Barat dan PL Tanjung Selayar. Tokoh masyarakat, agama, adat, dan pemuda dari sekitar PL Barat dan PL Tanjung Selayar juga turut meramaikan acara ini.

Baca Juga: Pleno Kecamatan Sudah Selesai, Anggota DPRD Ini Minta Masyarakat Bersabar

Jumlah jemaah yang turut hadir mencapai sekitar 1.500 orang. Rangkaian kegiatan diawali dengan Habsy, pembacaan Khalam Ilahi, dan pembacaan ayat-ayat suci Al Quran. 

Kapolres Kotabaru memberikan sambutannya menyampaikan bahwa tabligh akbar dan doa bersama ini menjadi momen penting dalam persiapan Pemilu 2024, di mana berbagai elemen masyarakat dan tokoh agama bersatu untuk mendoakan kelancaran dan kedamaian dalam proses Pemilu 2024  mendatang.

Baca Juga: KPU dan Bawaslu Jombang Dikucuri Dana Hibah Rp 79 Miliar

Tausiyah disampaikan oleh Al Habib Musthofa bin Soleh Al Haddar, kemudian diikuti oleh pembacaan doa sebelum penutupan.hai

Editor : Redaksi

Berita Terbaru

Wartawan Senior Salim Said Wafat

JAKARTA - Kabar duka datang dari dunia pers dan perfilman Indonesia. Wartawan senior dan tokoh perfilman Indonesia Salim Said meninggal dunia. Dilansir …