JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri acara resepsi pernikahan putra Sultan Brunei Darussalam Hassanal Bolkiah, Pangeran Abdul Mateen, dengan Anisha Rosnah atau Anisha Isa-Kabelic. Jokowi tampak mengenakan setelan jas dengan dasi biru di acara yang disebut 'royal bersanding ceremony' itu.
Dilihat di akun YouTube RTB News, Minggu (14/1/2024), saat tiba, Jokowi disambut Pangeran Al-Muhtadee Billah. Pangeran Al-Muhtadee Billah adalah ahli waris takhta Brunei pertama.
Baca juga: Puti Guntur Soekarno Konsisten Bangun Generasi Milenial Berlandaskan Ideologi Bangsa
Jokowi tampak mengenakan setelan jas biru. Jokowi juga tampak mengenakan dasi biru.
Jokowi dan Pangeran Al-Muhtadee Billah kemudian masuk ke Balai Singgahsana Indera Buana, Istana Nurul Iman, Bandar Seri Begawan, tempat royal wedding Pangeran Abdul Mateen. Terlihat juga Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno Marsudi dan Menteri BUMN Erick Thohir.
Baca juga: Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi Dampingi Presiden Joko Widodo Cek Harga di Pasar Dukuh Kupang
Hadir juga Raja Malaysia Sultan Abdullah, Raja Bhutan Jigme Khesar Namgyel Wangchuck, PM Singapura Lee Hsien Loong, hingga Presiden Filipina Ferdinand Bongbong Marcos Jr.
Untuk diketahui, Brunei merupakan negara terakhir dalam kunjungan kerja Jokowi ke tiga negara ASEAN. Jokowi sebelumnya berkunjung ke Filipina dan Vietnam.
Baca juga: Wali Kota Eri Dampingi Presiden Jokowi Pantau Harga Pangan di Pasar Soponyono
Diketahui, di Brunei Darussalam, Jokowi juga melakukan kunjungan kenegaraan. Jokowi sebelumnya melakukan kunjungan kenegaraan ke Hanoi, Vietnam
Jokowi tiba di Brunei pada Sabtu kemarin. Jokowi sempat mengadakan pertemuan dengan sejumlah pengusaha Brunei. Dalam pertemuan itu, Jokowi memaparkan potensi investasi dan rencana pemerintah dalam membangun Ibu Kota Nusantara (IKN).ik
Editor : Redaksi