LAMONGAN (Realita) - Setelah mengikuti penjaringan di sejumlah partai politik, Yuhronur Efendi kembali meminta dukungan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) sebagai Bakal Calon (Bacalon) Bupati Lamongan periode 2024-2029.
Menurutnya, PPP mempunyai basis militan yang tersebar di seluruh Kabupaten Lamongan yang ikut memenangkannya di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2019 lalu hingga menjadikannya Bupati Lamongan saat ini.
Baca juga: Ratusan Warga Bakalanpule Siap Menangkan Paslon Abdul Ghofur dan Firosya Shalati di Pilkada Lamongan
"Pada saat periode yang pertama, saya juga diberangkatkan oleh PPP. Untuk itu saya berharap kali ini juga bersama-sama dengan PPP dalam rangka untuk mencapai kejayaan Lamongan yang berkelanjutan," kata Yuhronur Efendi saat mendaftar sebagai Bacalon Bupati Lamongan periode 2024-2029 di Desk Pilkada DPC. PPP di Jalan Soewoko Lamongan, Rabu (08/05/2024) malam.
Lebih lanjut dengan elektabilitas yang masih tinggi, Yuhronur optimis bisa melangkah yang lebih baik.
Baca juga: Debat Perdana Pilkada Lamongan, Gaya Komunikasi Cerminkan Kepemimpinan
"Ada dua survey, semua diatas 40 persen, ada 47 ada 43. Hasilnya ini dari Pusdeham (Pusat Studi Demokrasi dan Hak Asasi Manusia) dan Archi dan ada 2 lagi yang mudah-mudahan bisa keluar di awal ini," kata Bupati yang akrab disapa Yes itu.
"Tapi ini bukan sebagai kebanggaan, tapi setidaknya ini bagian dari penguat strategi kami, sehingga kami bisa membaca peta perjalanan kami untuk kedepan lebih baik, " ungkapnya.
Baca juga: Tim YES - Dirham Ajak Pilkada Lamongan tanpa Membedakan Golongan
Seperti diketahui, penjaringan Bacalon Bupati dan Wakil Bupati Lamongan periode 2024-2029 dibuka Partai Politik dan diikuti Yuhronur Efendi sebagai Bakal Calon Bupati, diantaranya PDI-P, PAN, PKB, Partai Nasdem, Partai Demokrat dan saat ini PPP.
Selanjutnya, hasil penjaringan akan disampaikan ke masing-masing DPP partai untuk ditentukan Bacalon siapa yang akan mendapat rekomendasi dukungan. Def
Editor : Redaksi