SUKOHARJO- Seorang pria ditemukan dalam kondisi menelungkup di lahan tepi jalan di Desa Klumprit, Mojolaban, Sukoharjo, Selasa (16/7/2024).
Di lokasi yang sama, terdapat satu unit sepeda motor Yamaha RX Spesial yang diduga milik pria nahas itu.
Baca juga: Ditemukan Mayat Anak Laki-laki di Pelabuhan PELNI
Warga yang penasaran dengan pria tersebut memeriksa kondisinya.
Barulah diketahui bahwa pria berkaos warna hitam dan celana jins telah meninggal dunia.
Kuat dugaan, pria tersebut mengalami kecelakaan tunggal.
Penemuan mayat dilaporkan ke perangkat desa dan diteruskan ke polisi.
Baca juga: Jasad Mahasiswa Ditemukan Mengapung di Parit
Belakangan diketahui, pria itu bernama Ramadhani Nugroho, 31, warga Dusun Ngabakkalang RT 01/ RW 11, Desa Wirun, Kecamatan Mojolaban, Kabupaten Sukoharjo.
Hal tersebut diketahui berdasarkan kartu identitas yang tersimpan dalam dompet di saku celana Nugroho.
Untuk memastikan kebenaran identitas tersebut, polisi menghadirkan Kepala Desa (Kades) Wirun Erry Suseno Wibowo ke lokasi.
Baca juga: Hilang Hampir Seminggu, Wanita Ini Ditemukan Dalam Kondisi Tak Bernyawa
“Jadi memang benar, mayat laki-laki itu merupakan warga Desa Wirun,” kata Erry.
Kapolsek Mojolaban AKP Tarto menjelaskan, kasus tersebut ditangani Satreskrim Polres Sukoharjo.ha
Editor : Redaksi