Dandim 0817/Gresik Siapkan 1.100 Personel Gabungan untuk Pengamanan Kunjungan Presiden Prabowo

realita.co

GRESIK (Realita) – Sebanyak 1.100 personel gabungan TNI dan Polri dan Instansi terkait di siapkan untuk mengamankan kunjungan kerja Presiden Prabowo Subianto ke smelter PT Freeport Indonesia, siang ini, Senin (17/03/2025).

Dalam keterangannya, Letkol Inf Ahmad Saleh Rahanar, S.Sos menyampaikan bahwa pengamanan telah dipersiapkan secara matang guna memastikan kelancaran agenda kepresidenan.

Baca juga: Martina Ayu Bikin Prabowo Terkejut

Presiden dijadwalkan tiba di lokasi melalui jalur udara menggunakan helikopter Caracal pada pukul 12.50 WIB. Setelah meninjau smelter, Presiden Prabowo akan bertolak menuju Sidoarjo pada pukul 14.10 WIB.

“Kami berkoordinasi dengan semua pihak terkait untuk memastikan pengamanan berjalan optimal. Seluruh personel yang bertugas telah menerima arahan khusus guna mengantisipasi berbagai kemungkinan,” ujar Dandim 0817/Gresik.

Baca juga: Membaca Pidato Prabowo di Hari Guru 2025 melalui Filsafat Pancasila dan Konstitusi

Kunjungan ini merupakan bagian dari agenda strategis pemerintah dalam mendukung pengembangan industri pengolahan mineral di Indonesia. Smelter PT Freeport Indonesia di Gresik menjadi salah satu proyek strategis nasional yang berperan penting dalam hilirisasi pertambangan.

Pengamanan di sekitar kawasan smelter dan jalur udara yang dilalui telah diperketat, dengan dukungan dari unsur TNI, Polri, serta satuan pengamanan internal perusahaan.

Baca juga: Prabowo Gelar Ratas di Hambalang, Bahas Penertiban Hutan hingga Tambang Ilegal

Kegiatan ini menjadi perhatian besar, mengingat peran smelter dalam meningkatkan nilai tambah industri tambang nasional serta kontribusinya terhadap perekonomian daerah. (Nit@kbar)

Editor : Redaksi

Politik & Pemerintahan
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru