Tak Hanya Gedung Grahadi, Polsek Tegalsari juga Dibakar Massa

realita.co
Polsek Tegalsari yang membara dibakar massa, Minggu (31/8/2025). Foto: Septian

SURABAYA (Realita) - Pasca dipukul mundur dari depan Gedung Negara Grahadi, massa pendemo membakar Polsek Tegalsari Surabaya pada Minggu (31/08/2025) dinihari.

Dari pantauan Realita.co di lapangan, massa mencoba melakukan pengerusakan hingga pembakaran.

Baca juga: Polsek Tegalsari Ludes Dibakar, Bagaimana Nasib Para Tahanan?

Terlihat massa melempari bangunan dan menjarah barang-barang yang ada di dalam, termasuk beberapa motor.

Baca juga: Mapolsek Tegalsari dan Grahadi di Surabaya Hangus Terbakar, Barang-Barang Ludes Dijarah

Motor tersebut kemudian dibakar di depan Polsek Tegalsari. Lalu massa membakar bagian samping Polsek Tegalsari.

Baca juga: Polsek Tegalsari Surabaya Dibakar Massa dan Dijarah

Sementara massa yang di Gedung Grahadi telah berhasil dipukul mundur. Mereka lalu menuju Jalan Basuki Rahmat, hingga Jalan Genteng Kali. Ty

Editor : Redaksi

Politik & Pemerintahan
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru